Nah, ada berbagai pilihan perawatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan bopeng di wajah akibat jerawat.
“Dari yang paling ringan, yakni mikrodermabrasi, peeling, laser fraksional, ataupun dengan PRP,” jelas dr. Mia.
Mungkin Stylovers sudah pernah mendengar soal perawatan PRP untuk mengatasi masalah bopeng di wajah akibat jerawat.
Perawatan ini dilakukan dengan menggunakan plasma darah kita sendiri, lho!
Plasma darah kita kemudian diubah menjadi serum, lalu diaplikasikan kembali pada wajah.
Perlu diketahui, masalah bopeng di wajah memang tidak bisa langsung hilang dalam sekali perawatan saja ya, Stylovers.
Sebab, semakin dalam luka bopengnya, maka perawatan yang dilakukan juga harus lebih dari satu kali.
Oleh sebab itu, perlu bersabar dan rutin melakukan perawatan hingga tampak hasilnya ya, Stylovers!
Nah, itu dia Stylovers penjelasan mengenai bagaimana cara menghilangkan bopeng di wajah akibat jerawat menurut dokter kulit.
Sebelum melakukan perawatan wajah, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter kulit terlebih dahulu ya, Stylovers! (*)
#SemuaBisaCantik
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat dengan Lidah Buaya, Auto Mulus
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Gaya Anggun Cantik Tiara Andini Saat Raih Penghargaan Indonesian Music Awards 2024
KOMENTAR