Stylo Indonesia - Untuk menghilangkan jerawat, perlu menggunakan serum anti acne dalam rutinitas skincare.
Ternyata tak perlu menggunakan serum anti acne yang mahal karena dengan harga murah meriah saja kita bisa menghilangkan jerawat.
Tanpa rogoh kocek yang dalam, kali ini kita kan membandingkan serum anti acne dengan harga tak lebih dari Rp30.000, lo.
Yup, ada serum dari Implora dan Hanasui dengan varian serum anti acne.
Keduanya dibanderol dengan harga yang ramah di kantong bahkan kantong pelajar.
Mulai dari pacakaging, harga, hingga bahan dengan rinci bisa kamu ketahui dengan membaca artikel ini sampai habis.
Hanasui dan Implora dikenal sebagai brand skincare dengan harga yang super terjangkau.
Harga dan performa yang bersaing membuat kedua serum ini patut dibandingkan.
Penasaran seperti apa perbandingannya?
Yuk, langsung saja kita cari tahu, Stylovers!
Baca Juga: Battle Serum Lokal, The Aubree Bakuchiol Salicylic Acid Serum VS Bloomka Bakuhiol Facial Oil
Perbandingan Ukuran dan Harga
Kedua serum ini memiliki packaging botol pipet yang mudah digunakan.
Untuk Implora dikemas dengan botol warna pink berukuran 20ml.
Harganya super terjangkau yakni Rp25.500.
Untuk Hanasui, memiliki botol warna putih dengan strip warna oranye.
Harga bersaing, cukup rogoh kocek sedalam Rp29.000 saja untuk mendapatkan serum ini.
Perbandingan Tekstur
Serum dari Implora memiliki tekstur yang cukup cair untuk ukuran serum.
Berbeda dengan Hanasui yang teksturnya lebih kental dan sedikit lengket.
Jika mencari yang mudah meresap, Implora akan cocok untukmu, Stylovers.
Baca Juga: Battle Toner Viral, Azarine VS Skintific, Mana yang Worth It?
Perbandingan Bahan
Lebih jelasnya, kita bisa melihat perbedaan melalui perbandingan bahannya.
Yuk, simak tabel berikut untuk memudahkan battle skincare kali ini!
Fungsi Ingredients | Implora Acne Serum | Hanasui Anti Acne Serum Pink |
Anti-acne | Niacinamide | Niacinamide, Salicylic Acid |
Antioxidant | Centella Asiatica Extract | - |
Cell-communicating ingredient | Niacinamide | Niacinamide |
Exfoliant | Lactic Acid | Salicylic Acid |
Skin brightening | Niacinamide | Niacinamide |
Skin-identical ingredient | Glyserin, Sodium PCA, Glycine, Urea | Glycerin |
Soothing | Centella Asiatica Extract | Salicylic Acid, Allantoin |
Dilihat dari bahannya, kedua serum ini nampak mirip ya, Stylovers.
Bedanya, Hanasui tidak memiliki manfaat antioksidan.
Jika kulitmu tidak cocok dengan Salicylic Acid, coba gunakan Implora saja ya, Stylovers.
Nah, itu dia battle skincare kali ini. Mana yang jadi pilihanmu, Stylovers? (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR