Dirinya seperti mendengar suara dentuman, namun saat ditanya oleh anggota keluarganya yang lain ternyata hanya dia yang mendengarnya.
Sang kakak, Yoo Suk, berusaha untuk menenangkan adiknya dengan mengajaknya ke luar rumah.
Namun saat akan kembali ke rumah, Yoo Suk diculik dan kembali setelah sekitar 19 hari.
Dari awal kejadian diculik, Jin Suk sudah melapor ke kedua orang tua dan akhirnya memutuskan untuk menyewa detektif.
Akan tetapi pada saat Yoo Suk kembali ke rumah, ada banyak sekali perbedaan yang dirasakan oleh Jin Suk.
Dirinya pun mendapati sebuah kebenaran yang sungguh mengejutkan!
Stylovers tentu saja tidak akan menyangka plot twist dari film ini.
Yap, hal ini berkaitan dengan identitas asli dari Jun Suk yang sebenarnya.
Penasaran? Langsung saja saksikan film Forgotten di aplikasi streaming film favorit kamu. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Selamat! Inilah Daftar Pemenang Pucuk Cool Jam 2024 yang Didukung Teh Pucuk Harum, Siap Berangkat ke Korsel dan AS
KOMENTAR