Stylo Indonesia - Aktris Tamara Bleszynski yang lama tak eksis di layar kaca Indonesia, kembali jadi sorotan netizen.
Kabarnya, Tamara Bleszynski sedang diterpa masalah terkait sengketa warisan keluarganya, Stylovers.
Model cantik berdarah Polandia dan Sunda ini, digugat oleh kakak kandungnya yaitu Ryszard Bleszynski alias Rick, atas kasus dugaan wanprestasi.
Rick menggugat Tamara pada 18 Januari 2023 lalu, dengan permintaan ganti rugi senilai Rp34 miliar.
Gugatan berjumlah besar ini dilayangkan kakaknya dengan maksud, Tamara membayar biaya pengobatan ayahnya, yang diketahui telah meninggal 28 November 2001, silam.
Sidang wanprestasi antara kakak beradik ini digelar Rabu, (22/2/23) lalu.
Namun sidang harus ditunda hingga 15 Maret 2023 mendatang, karena Rick berhalangan hadir di persidangan.
Beralih dari kasus menyedihkan yang menyeret Tamara Bleszynski, fotografer Rio Motret mengunggah potert terbaru wanita kelahiran 25 Desember 1974, tersebut.
Tak sedikit netizen memuji kecantikan mantan istri Mike Lewis ini.
Langsung aja yuk intip potret terbaru ibu dua anak ini, Stylovers!
Sejak vakum dari dunia entertainment Tamara Bleszynski mencoba peruntungan di bidang kuliner nusantara.
Ia mendirikan sebuah rumah makan di Bali yang lekat dengan suasana cozy.
Nggak hanya itu, wanita berusia 48 tahun ini juga menjadi sebuah model dari klinik kecantikan di Bali.
Fotografer yang mengabadikan potret cantiknya tak lain adalah Rio Motret.
Dalam unggahan foto tersebut Rio Menuliskan caption, "The Timeless beauty" atau kecantikan yang abadi.
Pada foto tersebut Tamara tampil cantik mengenakan bustier top berwarna putih.
Lawan main Anjasmara ini terlihat duduk di tepian kolam renang dengan wajah mendongak ke atas.
Hampir capai setengah abad, paras ibunda Kenzou terlihat lebih muda dari usia sebenarnya.
Kulit wajah Tamara terlihat terlihat tetap kencang bak wanita usia 20an.
Makeup yang dikenakannya pun tampak natural dan minin polesan.
Sementara rambut panjang pirang bergelombangnya dibiarkan tergerai dengan indah.
Potret terbarunya ini sukses mendapatkan komentar pujian dari netizen.
@hurahuratime: Cantiknya permanen nih
@noph13: Aura Lux Beauty Starnya masih cetar ampe hari ini
@yanicen88: Usia hanya angka belaka. Cantiknya awet
@reggielohanda: Saingan nya sophia latjuba nh
@oculz: Bukti nyata jika vampire itu, mulai saya kecil sampai setua ini, dia ttp cantik. Tak terbantahkan
@aldaheldapandaleke: Ya ampun cantiqnya ingat sabun kecantikan????
Nah, kalau pendapat Stylovers bagaimana nih melihat potret cantik Tamara Bleszynski kali ini?(*)
Potret Gemes Lyodra Manggung di Malam Tahun Baru 2025, Pakai Mini Dress Pink Ngejreng
KOMENTAR