Stylo Indonesia - Stylovers penasaran nggak sih dengan perbandingan Emina Bright Stuff Face Serum VS Hanasui Power Bright Serum?
Ternyata ada perbedaan yang cukup signifikan antara Emina Bright Stuff Face Serum VS Hanasui Power Bright Serum.
Meskipun sama-sama untuk bekas jerawat, memang ada perbandingan Emina Bright Stuff Face Serum VS Hanasui Power Bright Serum.
Seperti apa perbedaan Emina Bright Stuff Face Serum VS Hanasui Power Bright Serum?
Selain itu, pasti bingung untuk memilih Emina Bright Stuff Face Serum atau Hanasui Power Bright Serum ya, Stylovers.
Mulai dari packaging, tekstur, hingga perbandingan bahan, Stylo Indonesia mengupasnya dalam artikel ini.
Jangan sampai terlewah perbandingannya nih, Stylovers!
Kira-kira mana yang lebih cocok untuk kulitmu?
Mana yang seharusnya kamu pilih?
Simak sampai habis ya, Stylovers!
Baca Juga: Battle Skincare untuk Flek Hitam, Lacoco Dark Spot Essence VS Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum
Perbandingan Harga dan Ukuran
Emina Bright Stuff Face Serum memiliki botol pipet berwarna pink dengan tutup putih.
Harga yang dibanderol untuk serum dari Emina ini berkisar di harga Rp40.000 untuk ukuran 30ml.
Hanasui Power Bright Serum juga dikemas dengan botol pipet, namun berwarna biru.
Harga dari serum ini berkisar Rp28.000 untuk ukuran 20ml.
Perbandingan Tekstur
Serum dari Emina ini teksturnya cair berwarna bening dengan konsistensi yang tidak terlalu kental dan tidak terlalu cair juga.
Tekstur dari Hanasui Power Bright Serum ini cukup cair dan mudah meresap.
Keduanya sama-sama tidak lengket nih, Stylovers.
Baca Juga: Battle Sunscreen Mencerahkan Kulit di Bawah Rp 50 Ribu, Biore VS Nuface
Perbandingan Ingredients
Dengan perbedaan yang nyaris sedikit sekali, kita wajib mencermati kandungan dalam kedua serum ini.
Kedua sunscreen ini memiliki beberapa key ingredients yang mirip.
Namun, terdapat detail perbedaan di dalam keduanya.
Untuk memudahkan melihat perbedaan tersebut, Stylo Indonesia merangkumnya dalam tabel berikut:
Fungsi Ingredient | Emina Bright Stuff Face Serum | Hanasui Power Bright Serum |
Anti-acne | Niacinamide | Niacinamide |
Antioxidant | - | Tocopheryl Acetate |
Cell-communicating ingredient | Niacinamide | Niacinamide |
Skin brightening | Niacinamide | Niacinamide, Acetyl Glycyl Beta-Alanine |
Skin-identical ingredient | Glycerin, Sodium Hyaluronate | Glyserin, Sodium Hyaluronate |
Soothing | Allantoin | Biosaccharide Gum -1, Allantoin |
Setelah dibedah kandungannya, ternyata ada perbedaan yang tak begitu banyak.
Hanasui memiliki kandungan antioksidan yang bagus untuk kulit nih, Stylovers.
Namun, selebihnya kandungannya mirip-mirip dan tidak terlalu berbeda.
Itu dia perbandingan Emina Bright Stuff Face Serum VS Hanasui Power Bright Serum
Mana yang jadi pilihan Stylovers nih? (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR