Jadi, cocok banget nih untuk Stylovers yang merupakan pelajar, mahasiswa, penyuka traveling, atau yang suka mencoba tren skincare baru.
Ada 12 varian Beausta yang telah tersedia di Indonesia, dibagi menjadi 7 varian pelembap, 4 varian masker, dan 1 varian cleansing oil.
Varian pelembap yang dimiliki cukup beragam mulai dari yang mengandung centella asiatica untuk kulit berjerawat hingga tone-up cream yang bisa dipilih sesuai undertone kulit.
Begitu pula dengan varian masker yang terdiri dari sleeping mask dan beberapa varian peel-off mask.
Sedangkan untuk varian cleansing oil memiliki bahan utama minyak zaitun yang efektif membersihkan makeup tanpa membuat kulit kering.
Produk Beausta telah tersedia di aplikasi RAENA, official store e-commerce, Dan+Dan, serta toko-toko reseller resmi Beausta di Indonesia.
Hadirnya Beausta di Indonesia juga menambah deretan exclusive labels yang didistribusikan oleh RAENA secara tunggal.
Ke depannya, RAENA akan terus mengkurasi dan memperkenalkan brand-brand terbaik dari jajaran exclusive labels miliknya. (*)
Baca Juga: Ternyata Begini Langkah Pakai Skincare yang Tepat untuk Sehari-hari!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR