Stylo Indonesia - Penampilan ketika ke sekolah tentu membutuhkan skincare salah satunya lip balm SPF untuk remaja.
Yap, bagi kamu yang ingin merawat bibir, lip balm SPF untuk remaja bisa menjadi produk lip care andalanmu.
Tak hanya kulit wajah yang butuh SPF, bibir juga perlu dirawat sehingga lip balm SPF untuk remaja bisa jadi produk andalanmu.
Kali ini Stylo Indonesia akan merekomendasikan lip balm SPF untuk remaja yang bisa merawat dan menjaga bibir anak sekolah.
Yuk, kepoin berikut ini.
Lip Balm SPF untuk Remaja, Merawat dan Menjaga Bibir Anak Sekolah - Sebamed Lip Defense SPF 30
Menjaga bibir dari radiasi cahaya matahari (SPF 30), chlorine (ketika berenang), debu dan lingkungan kering.
Terbuat dari botanical oils yang mengharumkan bibir dengan bau alami.
Lip balm dari Sebamed ini dapat membantu menyembuhkan bibir kering dan pecah-pecah.
Menjaga bibir dari enzim, pengawet makanan, dan kelembapan kulit bibir.
Untuk harga, lip balm Sebamed ini dibanderol sekitar 50-60 ribu Rupiah.
Baca Juga: 3 Jelly Tint Lokal Bikin Bibir Cetar Tahan Lama, Anti Mahal!
Lip Balm SPF untuk Remaja, Merawat dan Menjaga Bibir Anak Sekolah - Lip Ice Sheer Color Natural
Bagi Stylovers yang masih sekolah, Lip Ice Sheer Color Lip Balm bisa jadi produk bibir andalanmu.
Dengan menggunakan lip balm ini, bisa mencegah bibir kering dan pecah-pecah dan melindungi bibir dari sinar UV.
Kandungan di dalamnya ada Coconut Oil, Vitamin E dan Aloe Vera yang dapat menutrisi bibir.
Di pasaran, kamu bisa menemukan 5 variant rasa yaitu natural, strawberry, orange, apple dan bubble gum.
Memberikan rona pada bibir tanpa takut berebihan, Lip Ice Sheer Color dapat diatur intensitas warnanya tergantung banyaknya olesan di bibir.
Harganya Rp26 ribu.
Lip Balm SPF untuk Remaja, Merawat dan Menjaga Bibir Anak Sekolah - Maybelline Baby Lips Loves Color Lip Balm
Lip balm yang satu ini juga bisa jadi sahabat bagi remaja saat berpergian.
Di dalamnya dilengkapi dengan vitamin E, Jojoba Oil dan SPF 16 yang bisa melindungi kulit bibir dari paparan sinar matahari.
Diformulasi untuk melembapkan bibir serta mengatasi dan menjaga bibir dari kekeringan dan pecah-pecah.
Bagi kamu yang beraktivitas di luar, lip balm ini bisa memberikan tampilan bibir tampak sehat dan berkilau serta lembap hingga 6 jam.
Baca Juga: 3 Lip Serum Lokal Bikin Bibir Pink Alami dan Lembap, Anti Mahal!
Untuk harga, kamu bisa membelinya di kisaran 45 ribu Rupiah. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Gemes Lyodra Manggung di Malam Tahun Baru 2025, Pakai Mini Dress Pink Ngejreng
KOMENTAR