Stylo Indonesia - Apakah Stylovers tahu langkah-langkah apa saja yang harus dilakukan untuk mencegah timbulnya jerawat punggung?
Karena seperti jerawat pada wajah, mencegah jerawat punggung juga harus Stylovers lakukan.
Sebelum mulai timbul jerawat punggung, akan lebih baik untuk mencegah timbulnya jerawat punggung.
Ada banyak cara yang bisa Stylovers lakukan untuk mencegah timbulnya jerawat punggung, loh!
Dengan langkah-langkah yang tepat, Stylovers pasti bisa memiliki punggung yang mulus tanpa ada jerawat sama sekali.
Sehingga, Stylovers pasti lebih percaya diri untuk menggunakan pakaian backless apapun, deh!
Dalam artikel ini, Stylo Indonesia akan kasih tips mencegah timbulnya jerawat punggung dengan langkah-langkah mudah.
Apa saja yang bisa dilakukan?
Yuk, cari tahu selengkapnya!
Baca Juga: Cara Membersihkan Penjepit Bulu Mata yang Tepat, Mudah Baget!
1. Rutin Mengganti Baju
Dikutip dari clevelandclinic.org, menjaga kebersihan adalah hal yang wajib dilakukan untuk mencegah timbulnya jerawat punggung.
Kebersihan diri dapat terjaga, salah satunya dengan rutin mengganti baju.
Jika baju yang dikenakan sudah terkena asap, polusi, kotoran, dan keringat, maka sebaiknya segera diganti ya, Stylovers!
2. Rajin Membersihkan Diri
Selain mengganti baju, Stylovers juga harus rajin membersihkan diri setelah aktivitas seharian.
Hal ini dilakukan untuk mencegah kotoran dan bakteri penyebab jerawat menempel terlalu lama di permukaan kulit.
3. Kurangi Beban Pada Area Punggung
Barang-barang berat yang ada di punggung, berpotensi meningkatkan keringat di area punggung.
Baca Juga: Bolehkah Pakai Sunscreen dan Day Cream Bersamaan? Ini Jawabannya!
Hal tersebut dapat meningkatkan potensi timbulnya jerawat punggung karena keringat berlebih.
Sebagai alternatif, Stylovers bisa mengatasi penggunaan barang-barang tersebut dalam jangka waktu yang tidak terlalu lama.
4. Kurangi Penggunaan Produk Berbahan Dasar Oil
Dikutip dari everydayhealth.com, produk skincare dengan bahan dasar oil dapat berpotensi menimbulkan jerawat punggung.
Karena dikhawatirkan, oil tersebut dapat masuk dan mengendap dalam pori-pori.
Hal tersebut biasanya terjadi pada produk-produk oil-based yang tidak memiliki label non-comedogenic.
5. Gunakan Pakaian Longgar
Tips terakhir dalam mencegah timbulnya jerawat punggung adalah dengan menggunakan pakaian longgar.
Pakaian longgar dapat memberikan ruang bagi kulit untuk bernapas dan membantu menghempaskan keringat!
Baca Juga: 3 Sabun Cuci Muka Lokal untuk Kulit Berjerawat, Anti Mahal!
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR