Jika Stylovers sering terpapar oleh polusi, inilah urutan skincare yang perlu Stylovers gunakan di malam hari menurut Dr. Vanita Rattan.
Pertama, jangan lupa cuci tangan sebelum membersihkan wajah dan menggunakan skincare.
Lakukan double cleansing, gunakan pembersih wajah dengan formula oil-based terlebih dahulu.
Jenis pembersih wajah seperti cleansing balm atau oil ini bisa mengangkat sisa makeup dan sunscreen.
Kemudian gunakan pembersih wajah berikutnya yaitu mencuci wajah dengan facial wash untuk mengangkat sisa kotoran dan partikel polusi.
Setelahnya, bilas dengan air dan keringkan wajah menggunakan handuk bersih.
Lalu Stylovers bisa menggunakan hydrating toner untuk mengangkat partikel polusi, menghidrasi kulit kembali, dan memperkuat skin barrier.
Kemudian gunakan serum antioksidan untuk menetralisasi radikal bebas dari polusi yang dapat merusak kulit.
Gunakan pelembap yang mengandung ceramide dan peptide untuk mengunci kelembapan dan menyembuhkan kulit.
Terakhir, kunci kelembapan pada bibir dengan menggunakan lip balm.
Nah, itu dia Stylovers penjelasan mengenai urutan skincare untuk mencegah kulit rusak akibat polusi menurut ahli. Selamat mengikutinya, Stylovers! (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Gemes Lyodra Manggung di Malam Tahun Baru 2025, Pakai Mini Dress Pink Ngejreng
KOMENTAR