Rizky Billar nampak tengah berdampingan dengan sang istri dengan mesranya.
Ia tampil dengan gaya kasual ditemani Lesty Kejora.
Gayanya ini memadukan sebuah kaus berkerah dengan celana berwarna lilac.
Tentunya warna yang kurang dipakai oleh lelaki.
Namun, saat warna ini dipakai Rizky Billar, terlihat cocok-cocok saja ya, Stylovers?
Busana dengan motif ikon catur ini merupakan Hermes Short sleeve straight cut polo shirt in cotton and "Playground".
Kaus berbahan katun ini dicetak dengan printing.
Diungkap oleh akun Instagram @hermes_selebritii, kaus ini dibanderol setara dengan Rp11.235.000.
Hal ini diketahui dari hermes.com/singapore yang harga aslinya mencapai 1,050.00 SGD.
Pantas saja jika netizen mengomentari penampilan Rizky Billar.
KOMENTAR