Stylo Indonesia - Cara memilih warna gaun yang cocok untuk kulit sawo matang seringkali tak diperhatikan beberapa perempuan.
Sekilas sepele, memilih warna gaun yang cocok untuk kulit sawo matang tentu akan membuat penampilan kamu makin maksimal di momen penting yang kamu hadiri.
Beberapa warna gaun yang cocok untuk kulit sawo matang juga disebutkan oleh Fransisca Citra Dewi, Fashion Desainer, yang diwawancarai Stylo Indonesia, beberapa waktu lalu.
Perempuan pemilik kulit sawo matang justru disarankan untuk menghindari gaun dengan warna yang gelap.
"Untuk warna, material untuk kulit sawo matang yang bisa dipakai yaitu warna yang lebih terang," ungkap Fransisca.
Fransisca menjelaskan bahwa pilihan gaun dengan warna terang bisa membuat tone kulit terlihat lebih cerah.
"Misalkan warna merah bata, khaki dan hijau emerald," katanya.
Namun, pemilik kulit sawo matang tetap bisa memilih gaun dengan warna gelap asalkan memperhatikan hal ini nih, Stylovers!
"Bisa juga tetap dengan warna gelap misalkan hitam, kamu bisa pakai hitam yang gradasi," jelas Fransisca.
Baca Juga: 5 Warna Hijab yang Harus Dihindari Pemilik Kulit Sawo Matang, Jangan Sampai Terlihat Kusam Ukhti!
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Selamat! Mahalini Umumkan Kehamilan dengan Maternity Photoshoot Berbalut Baju Crop Lace Putih
KOMENTAR