Stylo Indonesia - Tinggal di Singapura, wanita cantik bernama Pamela, tak pernah mengira kalau dirinya mengalami kehidupan yang berubah drastis.
Hal ini lantaran dirinya menjalankan profesi yang sangat bertentangan dengan norna yang ada.
Pamela pernah mencoba profesi sebagai Pekerjsa Seks Komersial atau PSK, demi melanjutkan kehidupanya.
Sebelumnya, ia mengakui sebenarnya hidup yang ia jalani lancar dan dirinya termasuk bisnis yang ditekuni Pamela normal-normal saja.
Tapi perubahan besar terjadi pada tahun 2004, saat itu bisnis pengelolaan acaranya bangkrut dan menyisakan utang Rp 5 miliar.
Kendala keuangan yang memburuk tersebut terjadi ketika dirinya bergabung dalam investasi dari temannya.
Pamela kala itu setuju karena dijanjikan cepat kaya, tetapi yang terjadi justru dirinya bangkrut tanpa menyisakan apapun.
Tak sampai di situ saja, kehidupan Pamela semakin runtuh karena ia dipecat dari pekerjaan sebagai resepsionis kala itu.
Karena kehabisa akal, Pamela saat itu sempat nekat mencuri dan menggadaikan perhiasan ibunya.
Namun upaya tersebut ketahuan anggota keluarganya hingga saudaranya marah dan mengambil kunci rumah Pamela.
Melansir dari GridPop.id, ia mencoba menemukan seseorang untuk berbagi kesengsaraan dengan mengunjungi kafe dengan fasilitas internet untuk menggunakan Internet Relay Chat (IRC).
Bukannya mendapat solusi atas permasalahannya, si pria tersebut justru membuat komentar cabul dan usulan tidak senonoh padanya.
Namun karena keadaan yang tak berpihak kepadanya, Pamela justru makin yakin untuk beralih profesi sebagai PSK.
Ia mengaku telah menjadi PSK selama 8 bulan dan mengumpulkan sebanyak 30 klien, di mana 3 di antaranya adalah pelanggan tetap.
Perubahan drastis dalam hidupnya terjadi saat ia bertemu pelanggannya yang bernama Eric.
Sebelum bertemu Eric, semua kliennya hanya menginginkan tubuh tinggi dan langsingnya untuk kepuasan pribadi.
Dalam pertemuan pertama tersebut, Eirc tiba-tiba membawakan makanan untuk Pamela dan mengajaknya ke dokter.
Ternyata diketahui, Eric jatuh cinta pada Pamela, meskipun tahu tentang profesi perempuan itu.
Baca Juga: Cara Bikin Rambut Cepat Panjang dengan Rutin Dipotong, Masa Sih?
"Aku tidak keberatan dengan masa lalunya, masa lalu adalah masa lalu. Ini hidup, bukan? Kita semua punya masalah", kata Eric.
Profesi PSk pun ditinggalkan oleh Pamela saat mengetahui Eric mau menerima keadaannya dan akhirnya menikah serta dikaruniai tiga orang anak.
Menurut Pamela, Eric merupakan kado terindah di hidupnya.
Apalagi diketahui Eric sekarang menjadi manajer operasi di sebuah perusahaan IT ternama di Singapura.
Tak hanya itu saja, keuangan Pamela dan Eric usai menikah akhirnya perlahan meningkat.
Bahkan utang yang dimiliki oleh Pamela beberapa tahun silam yang membuatnya jadi PSK akhirnya mampu dilunasi.
Kini kehidupan keduanya pun semakin membaik dan hidup bahagia. (*) Cece/Stylo
Artikel ini telah tayang di Intisari.id dengan judul "Terbelit Utang Senilai Rp5 Miliar, Wanita Ini Nekat Jual Diri, Namun Apa yang Dialaminya Kemudian Sungguh Tak Terduga" Penulis: Muflika Nur Fuaddah
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Makin Banyak Pilihan Tenant Internasional di Kota Bekasi, Pakuwon Mall Bekasi Resmi Dibuka!
KOMENTAR