Stylo Indonesia – Bersyukur adalah salah satu kunci kebahagiaan hidup.
Sudahkah kamu bersyukur hari ini?
Pertanyaan di atas pastinya sudah tak asing lagi bagi Stylovers.
Tak hanya di media sosial, kini banyak buku yang diciptakan untuk menuangkan rasa syukur pada hidup kita.
Pertanyaan tersebut pastinya selalu ada di setiap halaman buku tersebut.
Gratitude Journal kini menjadi salah satu cara yang dicari banyak orang untuk menyadari bahwa hidupnya punya banyak keindahan.
Sayangnya, rasa tidak puas dan tuntutan dari luar membuat diri kita lupa banyak hal yang harus disyukuri dalam hidup ini.
Namun tidak dengan Alfiyyah Elmas Septiani, narasumber #InspirasiCantik kali ini.
Bukan self love, melainkan bersyukur menjadi langkah awal perempuan cantik yang akrab dipanggil Piya untuk bahagia dan sukses dalam hidupnya.
Dengan bersyukur, dirasakan Piya bisa menemukan arti bahagia dan sukses yang sesungguhnya bagi dirinya.
Itulah yang membuat Piya berhasil melawan rasa insecure akibat beauty shaming dan sembuh dari Bell’s Palsy yang sempat dideritanya.
Dari perempuan cantik kelahiran 4 September 1999 ini, Stylovers dapat belajar bahwa ketidaksempurnaan kita tidak menjadi penghalang untuk berkarya dan melakukan apa yang kita sukai.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Rekomendasi Tempat Makan Katsu ala Jepang yang Enak di Cikarang, Jadiin List Weekend Ini!
KOMENTAR