Lalu, penggunaan pore pack yang terlalu sering kadang menimbulkan pertanyaan, apakah pore pack bisa membuat pori-pori terlihat besar?
“Sebenarnya pori-pori kita sulit untuk berubah jadi besar atau kecil. Karena ukuran pori-pori sangat ditentukan oleh faktor genetik. Jadi pori-pori itu sebenarnya adalah saluran keluarnya keringat, minyak dan helai rambut. Nah sering menggunakan pore pack itu sebenarnya tidak bisa membuat pori-pori jadi lebih lebar.” paparnya.
Yap, jadi kesimpulannya adalah, pore pack tidak akan membuat tampilan pori-pori kamu terlihat lebih besar.
Namun memang pore pack tidak akan menghilangkan komedo kamu secara sempurna ya, Stylovers! (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR