Leila: "Ada juga pengalaman bulan lalu haid saya sangat sedikit sampai-sampai saya melakukan lagi uji kehamilan mandiri, tetapi negatif. Rencananya kalau bulan ini tetap tidak seperti biasa, saya akan memeriksakan diri ke dokter kandungan. Namun, ternyata bulan ini kembali normal, dengan tanggal mulai yang persis dengan prediksi aplikasi."
Baca Juga: Perempuan Haid Perlu Perhatikan Hal Ini Sebelum Vaksinasi Covid-19!
Bagaimana kamu menyikapi pengalaman tersebut?
Leila: "Kejadian bocor haid membuat saya lebih berjaga-jaga. Saya menyiapkan cadangan pembalut panjang dan celana ganti di kantor maupun di tas, juga memilih bawahan berwarna gelap jika memungkinkan (meski sering juga tidak bisa dihindarkan memakai seragam bawahan hari tertentu yang berwarna khaki).
Untuk kejadian haid di luar jadwal, saya berencana memeriksakan diri ke dokter kandungan jika memang berlanjut, tetapi karena bulan ini ternyata kembali normal, sepertinya akan saya tunggu bisa ada waktu luang untuk sekalian pap smear juga yang biasanya rutin dilakukan tetapi tertunda sejak pandemi.
Selain itu saya juga akan berusaha membenahi pola makan, pola tidur, dan olahraga yang sempat tidak teratur, karena hal-hal seperti kekurangan zat gizi tertentu, jam biologis yang terganggu, serta berat badan berlebih saya baca juga bisa berpengaruh."
Pesan untuk Pejuang Haid di luar sana?
Leila: "Kenali tubuhmu dan banyaklah belajar dari sumber tepercaya. Teknologi sudah memberi banyak kemudahan untuk memantau siklus haid dan mencari tulisan yang valid. Hal ini bisa kita manfaatkan agar kesehatan reproduksi kita tetap terjaga dengan baik.
Hati-hati terhadap mitos-mitos yang beredar. Jika ada kecurigaan karena sesuatu yang tidak seperti biasanya, atau haid kita sampai mengganggu aktivitas, jangan ragu minta pertolongan atau saran dari ahlinya, misalnya dari dokter kandungan maupun psikolog.
Jika memungkinkan, bantu juga yuk, jaga bumi kita dengan mulai mengurangi pemakaian produk sekali pakai. Kalau ada dananya (bisa juga cari info promo atau kerjasama diskon atau bebas biaya), jangan lupa rutin lakukan pap smear, ya!"
Baca Juga: 5 Rekomendasi Koyo Haid untuk Meredakan Nyeri Haid, Wajib Stok!
Itu dia cerita lengkap perjalanan pejuang haid, langsung dari Leila yang telah dirangkum Stylo Indonesia.
Bagi kamu yang juga ingin berbagi cerita mengenai perjuangan menjalani siklus haid dan ingin menularkan semangat positif kepada Stylovers yang juga pejuang haid lainnya, kamu boleh mengirimkan email ke stylo@gridnetwork.id atau DM ke Instagram @stylo.indonesia, ya!
Semangat, ya, untuk semua pejuang haid! Stylo Indonesia selalu bersama kamu dan siap mendampingi kamu! (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Seru! Begini Kemeriahan Acara Biore Micellar Water x Stylo Bersama dr Nadia Alaydrus dan Influencer
KOMENTAR