Tak cuma tubuh yang perlu perhatian ekstra saat cuaca panas, mata, rambut, bahkan kulit juga perlu perlindungan.
Gunakan aksesori seperti kacamata hitam atau topi untuk melindungi rambut dan mata dari paparan sinar matahari.
#5. Padu padan pakaian saat cuaca panas
Selain pemilihan bahan dan jenis pakaian serta aksesori, padu padan busana saat cuaca panas tentunya juga perlu diperhatikan.
Boleh saja menggunakan celana atau rok panjang terutama bagi Stylovers yang berhijab, asalkan bahannya tidak terlalu tebal.
Pemilihan warna pakaian juga turut berpengaruh, lho.
Hindari pakaian berwarna gelap seperti hitam, biru navy, coklat tua, dan warna gelap lainnya.
Warna-warna gelap seperti itu dapat menyerap panas yang membuat kita semakin merasa gerah.
Nah, itu dia Stylovers tips memilih pakaian saat cuaca panas. Semoga kamu tetap bisa beraktivitas dengan nyaman di tengah cuaca panas ini, ya! (*)
#SemuaBisaCantik
Baca Juga: Ini 5 Tips Memilih Pakaian Bagi Wanita dengan Bentuk Tubuh Apel!
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR