Stylo Indonesia - Banyak orang mengatakan bahwa mencukur bikin bulu bisa tumbuh lebih lebat.
Pastinya Stylovers sering kan mendengar istilah mencukur bikin bulu bisa tumbuh lebih lebat.
Hal ini biasanya disangkutpautkan dengan penggunaan pisau cukur yang sudah tidak lagi tajam, sehingga menyebabkan bulu tidak 100% terangkat sehingga akhirnya bikin bulu bisa tumbuh lebih lebat.
Hmm, akan tetapi apakah informasi mengenai mencukur bikin bulu bisa tumbuh lebih lebat ini benar adanya?
Wah, nyatanya tidak lho Stylovers!
Mencukur bulu tidak akan membuat pertumbuhannya menjadi lebih lebat atau cepat, di mana hal tersebut terbukti sejak tahun 1928 oleh para peneliti.
Akan tetapi memang masih banyak orang yang tidak mempercayai hal tersebut nih Stylovers.
Karena, pada saat kamu selesai mencukur, beberapa hari kemudian buku atau rambut akan kembali tumbuh.
Namun karena mencukur tidak akan bisa mengangkat bulu hingga ke akar, maka dari itu akan membuat bulu jadi tumpul di bagian ujung.
Baca Juga: Risiko Mencukur Bulu Ketiak Menurut Dokter Kulit, Aman Gak Sih?
Sehingga pada saat kembali tumbuh akan membuat rambut terlihat lebih tebal dan gelap, walau sebenarnya tidak.
Selain itu, kurangnya perawatan juga akan bisa membuat tampilan bulu atau rambut-rambut yang baru tumbuh akan terlihat gelap dan tebal.
Maka dari itu anggapan baru mulai banyak yang muncul di masyarakat.
Terutama pada kulit tubuh yang putih akan membuat ilusi pertumbuhan baru terlihat semakin gelap dan tebal.
Apabila kamu ingin mencukur bulu, ada beberapa tips yang bisa diikuti, diantaranya dengan menghindari mandi menggunakan air hangat atau panas karena bisa menyebabkan kulit jadi kering dan mudah iritasi pada saat mencukur.
Kemudian pastikan mencukur bulu sesuai dengan arah pertumbuhannya, lalu sebelumnya jangan lupa untuk mengoleskan shaving cream atau kondisioner jika tidak ada.
Bilas pisau cukur tiap sekali usapan agar bulu-bulu bisa terangkat lebih mudah dan sempurna.
Melakukan tips-tips di atas dapat membantu untuk meminimalisir terjadinya iritasi setelah mencukur.
So, jangan khawatir lagi ya Stylovers, karena faktanya, mitos tersebut tidak benar adanya! (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR