Stylo Indonesia - Berita kurang mengenakan datang dari sosok penyanyi terkenal Franky Sihombing.
Hal ini lantaran dirinya baru saja membagikan kabar jika sang istri terbaring sakit.
Ia pun menyebut hal ini teguran dari Tuhan.
Di tengah pandemi virus corona ini, artis senior Feby Febiola justru harus terbaring di rumah sakit.
Kabar kurang menyenangkan ini dibagikan Feby lewat unggahan di Instagram pribadinya.
Kamis (28/5/2020) kemarin, istri Franky Sihombing ini membagikan potretnya di rumah sakit.
Dari unggahannya, tampak tangannya terpasang infus dan ia juga sempat mengenakan selang bantu pernapasan.
"Disaat semua selfie pake face app, aku selfie pake baju Rumah Sakit," ungkap Feby Febiola.
Pamerkan foto selfie dengan baju rumah sakit di BaliMed Hospital, ternyata Feby akan menjalani operasi di tengah pandemi ini.
Ia akan menjalani operasi kista ovarium pada Jumat (29/5/2020).
KOMENTAR