"Putri meminta riasan yang soft banget. Seperti makeup no makeup gitu. Dia minta untuk riasan yang simpel, seperti karakternya yang sederhana," ujar Bubah Alfian.
Menurut Bubah, riasan bernuansa natural memang bisa menjadi tren makeup pengantin perempuan untuk ke depannya.
Menurutnya, seiring dengan perkembangan zaman, pemilihan riasan wajah bisa semakin disesuaikan dengan karakter mempelai perempuan.
Namun, bukan berarti tren ini lantas menabrak pakem-pakem yang ada pada riasan tradisional.
Hanya saja, lebih memodifikasi riasan di mana pengantin perempuan ingin lebih mengekspresikan dirinya lewat riasan wajah yang sesuai dengan karakternya di hari pernikahan.
"Saya rasa makeup pengantin dengan look natural bisa menjadi tren. Karena saat ini make up itu enggak harus menjadi orang lain," jelas Bubah.
Pemilihan makeup natural biasanya diterapkan dengan riasan sederhana dengan pemilihan warna-warna yang lembut pada lipstik dan eyeshadow.
Kemudian riasan wajah yang natural juga cenderung tidak menggunakan shading yang terlihat sangat jelas dan terkesan berlebihan.
Bubah juga berharap agar ke depannya akan semakin banyak perempuan yang percaya diri untuk memilih riasan wajah yang sesuai dengan kepribadiannya untuk hari pernikahan.
Baca Juga: Mitos Makeup Pengantin Harus Tebal Agar Bagus di Foto, Lupakan Saja!
"Make up itu sebaiknya yang bisa memancarkan kepribadian. Kalau memang tidak bagus dibikin look bold, kenapa dipaksakan,” ujar Bubah.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR