Stylo Indonesia - Menjadi penyanyi terkenal membuat sosok Marion Jola kerap disorot.
Bukan hanya kehidupan pribadinya, gaya busana Marion jola seringkali curi perhatian di berbagai momen.
Tak jarang, Marion Jola dikomentari karena pilihan busana yang dipakainya.
Apalagi, Marion Jola seakan tak pernah takut untuk pamer gaya seksi dengan busana yang dipakainya.
Hal tersebut juga terlihat pada unggahan foto terbaru Marion Jola nih, Stylovers.
Dalam foto tersebut, Marion Jola terlihat tampil anggun dengan busana bernuansa warna ungu yang feminin.
Marion Jola tampil anggun dalam balutan gaun ruffle dengan bahan sheer.
Kesan seksi langsung terlihat saat Marion Jola memamerkan paha mulusnya.
Gaya Marion Jola juga terlihat makin elegan karena tambahan sepatu dengan tali yang dililit di bagian kakinya.
Wajah cantik Marion Jola juga terlihat makin memesona karena pulasan makeup flawless yang dipilihnya.
Garis Poetih Raya Festival 2025, Ivan Gunawan dan Para Desainer Siap Bawakan 350 Koleksi
KOMENTAR