Mayangsari memakai kebaya putih, sementara Bambang mengenakan setelan serba putih dengan dasi kupu-kupu merah.
Sangat menjadi sorotan dari foto-foto pernikahan itu, jika diperhatikan baik-baik, kedua mempelai tersenyum kaku, begitu pula para saksi.
Secara kualitas, foto-foto ini biasa-biasa saja, hanya menggunakan kamera analog sehingga pencahayaannya juga seadanya.
Yang menarik untuk disimak, kamera itu kebetulan dilengkapi data pengambilan foto, yaitu 7/7-00.
Bisa diartikan, kejadian tersebut berlangsung tanggal 7 Juli 2000.
Bagi seorang Bambang yang putra dari mantan presiden Soeharto, acara sakral ini terbilang amat sederhana.
Namun usai menikah Bambang memberikan rumah mewah kepada Mayangsari seharga Rp 20 M.
Rumah hadiah Bambang untuk Mayangsari itu dibangun di belakang rumah lama sang Pangeran Cendana.
Meski pembangunan dilakukan terpisah, namun istana megah Mayangsari itu didesain agar terhubung dengan rumah lama Bambang. (*) Dinda Stylo
Artikel ini telah tayang di GridHits.ID dengan judul "Padahal Diberi Rumah Seharga Rp 20 M Usai Resmi, Bukti Pernikahan Siri Mayangsari 21 Tahun Lalu Akhirnya Terungkap yang Ternyata Sederhana, Bak Langit dan Bumi dengan Hajatan Saat Bersama Halimah!"
Penulis: Devita Savitri
Cerita Nadila Ernesta Mengalami Psoriasis, Penyakit Kulit Kronis! Bagaimana Penanganannya?
KOMENTAR