Stylo Indonesia - Drama Snowdrop yang dibintangi Jung Hae In, Jisoo Blackpink hingga Kim Hye Yoon beberapa waktu lalu baru saja tamat Stylovers.
Meskipun begitu, karakter yang diperankan para pemain dalam drama Snowdrop sepertinya masih membekas di hati para penggemarnya salah satunya Kim Hye Yoon.
Dalam drama Snowdrop Kim Hye Yoon memerankan karakter Gye Bun Ok yang merupakan seorang operator di asrama Hosu yang berteman dengan Eun Young Ro (Jisoo Blackpink).
Gye Bun Ok (Kim Hye Yoon) dikisahkan sebagai wanita miskin yang tak bisa mengenyam bangku pendidikan seperti mahasiswi seusianya.
Bahkan di episode awal drama Snowdrop, Gye Bun Ok harus berpura-pura menjadi seorang mahasiswi demi bisa mengikuti acara kencan buta bersama mahasiswi lainnya.
Penampilan Gye Bun Ok saat mengikuti kencan buta ternyata mencuri perhatian, Stylovers.
Busana yang dikenakan Kim Hye Yoon saat memerankan Gye Bun Ok ternyata bukan sembarang baju, baju ini disebut kembar dengan milik mendiang Putri Diana.
Penasaran dengan busana yang dikenakan Kim Hye Yoon? Yuk langsung lihat penampilannya!
Baca Juga: 3 Restoran Korea Populer dengan Harga Murah, Serasa di Drakor!
Memerankan karakter Gye Bun Ok, mungkin membuat beberapa Stylovers kurang menyukai Kim Hye Yoon, karena karakternya yang licik, keras kepala, hingga ingin menang sendiri.
Namun sifat ini muncul karena kisah pilu Gye Bun Ok yang dituntut harus melindungi dirinya sendiri karena keadaan.
Gye Bun Ok alias Kim Hye Yoon diceritakan sebagai orang miskin yang kakaknya mati karena dituduh sebagai mata-mata Korea Utara, sementara keluarganya yang tersisa hanyalah sang Ayah yang mengidap sakit keras.
Keadaan inilah yang membuat Gye Bun Ok menjadi orang egois dalam drama Snowdrop demi bertahan hidup dan menyembuhkan sang Ayah.
Berlatar tahun 1987, penampilan Gye Bun Ok berhasil sita perhatian saat hadiri kencan buta.
Walau miskin ternyata outfit yang dikenakan Kim Hye Yoon yang berperan sebagai Gye Bun Ok kembar dengan mendiang Putri Diana.
Saat mengikuti kencan buta, Gye Bun Ok mengenakan dress berwarna putih dengan motif polkadot merah yang terlihat elegan.
Ia menambahkan aksesori topi baret merah dalam penampilannya itu.
Baca Juga: Manisnya Kim Da Mi dalam Drama Our Beloved Summer, Kenakan Dress Mewah Puluhan Juta!
Tak lupa gaya rambut Gye Bun Ok dibuat ikal mengembang, mengikuti tren di masa itu.
Siapa sangka busana ini kembar dengan dress yang dikenakan Putri Diana saat perjalanan ke Jepang pada 9 Mei 1986.
Dress putih dengan motif polkadot merah besar ini merupakan Rising Suns dari Tatters.
Putri Diana memadukan busana ini dengan aksesori topi jerami merah dari Frederick Fox serta kalung mutiara yang mewah.
Nah menurut Stylovers gaya Gye Bun Ok alias Kim Hye Yoon sudah elegan seperti Putri Diana belum? (*)
KOMENTAR