Nampak ia berbagi sebuah kumpulan foto berupa foto dirinya bersama anak dan suami.
Keluarga Basuki Tjahaya Purnama nampak kompak mengenakan baju bernuansa merah.
Nampak Bos Pertamina ini mengenakan baju berwarna merah dipadukan dengan celana hitam.
Sementara kedua anaknya mengenakan batik bermotif Parang dengan warna merah dan putih.
Puput Nastiti pun terlihat cantik dalam paduan blus dan rok warna merah.
Ia juga mengenakan riasan yang tak kalah flawless.
Riasan glamornya ini nampak cantik dengan konstruksi muka yang terlihat sempurna dibantu dengan contour dan shading make up.
Meski terlihat cukup glamour Puput Nastiti tetap memilih make-up yang soft seperti pemilihan warna blush on dan lipstik.
Polesan alis yang juga terlihat cukup feathery atau bertekstur membuat penampilannya nampak effortless.
Garis Poetih Raya Festival 2025, Ivan Gunawan dan Para Desainer Siap Bawakan 350 Koleksi
KOMENTAR