Semua mobil yang dijual Carro ke customer mendapat garansi mesin dan transmisi dan dijamin bebas kecelakaan.
Kamu juga dapat menjual mobil bekas dengan harga terbaik dan tertinggi ke ribuan dealer rekanan Carro.
2. Rekomendasi Situs Jual Beli Mobil Bekas Terbaik dan Terlengkap - Oto.com
Pilihan situs jual beli mobil bekas lainnya yakni Oto.com yang telah berdiri sejak tahun 2015.
Situs jual beli mobil bekas Oto.com sudah tersebar di 27 negara, dengan jaringan yang luas.
Sehingga situs ini mampu menghadirkan beberapa pilihan jenis mobil dari yang bekas dan baru.
Baca Juga: Rekomendasi Motor Irit Bensin Terbaru Khusus Perempuan, Cocok Buat Beraktivitas!
Bahkan di Oto.com juga Stylovers juga bisa membeli berbagai jenis mobil hingga motor.
3. Rekomendasi Situs Jual Beli Mobil Bekas Terbaik dan Terlengkap - Mobil123
Situs jual beli mobil terbesar di Indonesia salah satunya adalah Mobil123.
Mobil123 disebut unggul karena memiliki ratusan ribu daftar merek kendaraan.
Sudah ada sejak tahun 2008, Mobil123 jadi semakin berkembang setelah dibeli oleh iCar Asia pada tahun 2012.
Nggak cuma bisa menemukan mobil, karena motor juga dijual di situs ini Stylovers.
Nah melihat 3 rekomendasi ini, jadi Stylovers lebih tertarik pilih di situs jual beli mobil bekas terbaik dan terlengkap yang mana nih? (*)
Baca Juga: 3 Rekomendasi Motor Matic Bagasi Luas, Pas untuk Perempuan Hobi Shopping!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR