Biarkan kancing depannya terbuka untuk memberikan kesan chic.
Kemudian, kesan kasual terlihat dari pemilihan celana kulot jeans serta sneakers putih.
Jangan lupa hijab untuk menutup auratmu ya, Stylovers! Kamu bisa memilih hijab pashmina ataupun hijab segi empat.
3. Padu Padan Outer Hijab ala Selebgram Kirana - Long Outer
Long outer biasanya jadi pilihan yang tepat untuk mendapatkan kesan formal tapi simpel.
Kali ini, Kirana kembali tampil modis dengan outer hijab model long outer.
Dalam foto di atas, Kirana menggunakan long outer berwarna putih dengan manset hitam pada bagian dalamnya.
Sebenarnya, busana yang ia kenakan saat itu adalah shirt dress namun di styling dengan kancing terbuka sehingga menjadi long outer.
Kemudian untuk bawahannya Kirana menggunakan kulot motif stripe berwarna denim yang unik.
Tak lupa hijab pashmina ia kenakan.
Serta alas kaki model sneakers warna putih yang matching dengan outernya. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Mengenal Betty Epsilon Idroos, dari Asisten Dosen Hingga Perempuan Satu-satunya di Jajaran Komisioner KPU RI
KOMENTAR