Stylo Indonesia - Nama Marion Jola tentu sudah enggak asing lagi di telinga kamu nih, Stylovers.
Yap, penyanyi cantik jebolan pencarian bakat ini selalu sukses menyita perhatian publik.
Dengan suara emasnya, Marion Jola berhasil menghipnotis penonton saat bernyanyi di atas panggung.
Tak hanya itu, netizen seakan selalu setiap memperhatikan setiap postingan Marion Jola di akun Instagramnya.
Bukan hanya tertarik dengan kehidupan pribadi Marion Jola, sederet gaya busana Marion Jola juga selalu menyita perhatian.
Apalagi dengan pilihan busana seksi yang seakan memancing netizen untuk selalu berkomentar di setiap postingan terbarunya.
Hal tersebut juga terlihat pada unggahan terbaru di akun Instagram pribadi Marion Jola nih, Stylovers.
Dalam foto tersebut, tampak Marion Jola memamerkan potret seksinya kala berpose di pinggir kolam renang.
Gadis Asal Kupang ini tampil modis dan seksi dengan busana yang dikenakannya.
Kesan seksi langsung terlihat karena pilihan atasan model crop top yang memamerkan lekuk dadanya dan perut yang ramping.
Penampilan Marion Jola juga makin terlihat seksi karena paduan rok potongan H-line dengan warna merah yang matching.
Mengenal Betty Epsilon Idroos, dari Asisten Dosen Hingga Perempuan Satu-satunya di Jajaran Komisioner KPU RI
KOMENTAR