Dampak negatif dari membandingkan kondisi diri sendiri dengan orang lain cukup menimbulkan masalah kesehatan mental seperti kesejahteraan yang menurun, gangguan makan, aktivitas yang lebih rendah dan tidak mampu bekerja dengan baik.
Padahal hal ini berawal dari membandingkan bentuk tubuh, warna kulit dan kondisi kulit wajah dimana hal tersebut dapat memberikan dampak negatif dalam kehidupan sehari-hari seperti menurunnya rasa percaya diri, stres berlebih akibat selalu membandingkan diri sendiri dengan orang lain.
“Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang kecantikan, kami sangat menghargai peran besar wanita terhadap kemajuan di industri ini. Kerjasama Euromedica dengan Komunitas Perempuan Berkisah merupakan bentuk dari komitmen jangka panjang kami dalam memberikan inspirasi dan motivasi kepada perempuan di seluruh Indonesia untuk menjadi versi terbaik bagi diri mereka." ujar Dickson Leo, Head of Marketing Euromedica Group.
Kami harap dengan menyediakan wadah untuk bertukar pikiran seperti hari ini bisa membangkitkan sense of acceptance mereka sehingga mereka bisa melewati hari dengan penuh percaya diri. Kami percaya dengan keputusan berkolaborasi dengan Komunitas Perempuan Berkisah yang memiliki anggota di seluruh Indonesia dapat memberikan dampak positif mengenai cara pandang terhadap definisi cantik. Poin pentingnya bukanlah mengikuti beauty standard tapi bagaimana cara kita merawat diri agar bisa tampil cantik dengan versi terbaik diri sendiri,” tambahnya.
Komunitas Perempuan berkisah pun turut antusias menghadiri CSR ini karena tema yang diangkat relevan dengan problematika perempuan di masa kini.
“Kami sangat senang dan berterima kasih kepada Euromedica Group karena turut berkontribusi untuk memberikan motivasi dan self-development kepada para anggota kami dan seluruh perempuan di Indonesia. Setiap individu pasti memiliki rasa insecure terhadap dirinya namun cara kita mengatasinya merupakan hal yang paling utama. Fokus pada pengembangan diri sendiri serta merawat diri. Saya mewakili seluruh member Perempuan Berkisah sangat berharap kegiatan ini menjadi awal yang baik dalam berkolaborasi untuk mematahkan stereotype mengenai cantiknya perempuan di Indonesia” ungkap dr. Sandra Suryadana, Community Leader Perempuan Berkisah Jabodetabek.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR