Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum kalau kulit berjerawat lebih disarankan memakai sunscreen SPF 30?
Fakta bahwa kulit berjerawat lebih disarankan memakai sunscreen SPF 30 ini mungkin belum Stylovers ketahui.
Dengan mengetahui bahwa kulit berjerawat lebih disarankan pakai sunscreen SPF 30, Stylovers bisa lebih berhati-hati mengenai pemilihan produk skincare untuk kulit berjerawat.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Serum untuk Kulit Berjerawat di Bawah Rp 50 Ribu
Dilansir dari Instagram @careskinmedia, berikut ini adalah penjelasan mengapa kulit berjerawat lebih disarankan memakai sunscreen SPF 30.
Yuk, simak mengapa kulit berjerawat lebih disarankan pakai sunscreen SPF 30 berikut ini!
Jenis kulit berminyak dan rentan berjerawat memang lebih direkomendasikan menggunakan sunscreen dengan kandungan SPF 30?
Apa alasannya hingga sunscreen dengan kandungan SPF 30 lebih direkomendasikan untuk jenis kulit berminyak dan rentan berjerawat?
Berdasarkan studi, yang direkomendasikan memang sunscreen dengan kandungan SPF 30.
Namun, Stylovers harus re-apply atau mengaplikasikannya ulang setiap 3 hingga 5 jam sekali.
Baca Juga: Tips Menggunakan Kapas untuk Kulit Berjerawat, Bisa Bikin Iritasi?
Lalu, bagaimana dengan sunscreen dengan kandungan SPF 50? Bukankah seharusnya sunscreen dengan kandungan SPF 50 lebih bagus dibanding SPF 30?
Kemudian, apakah bagi yang sudah telanjur menggunakan sunscreen dengan kandungan SPF 50 harus dihentikan pemakaiannya?
Mengenai pemakaian sunscreen dengan kandungan SPF 50 pada kulit berjerawat, studinya masih sedikit.
Namun, biasanya disarankan untuk dihindari untuk mengurangi reaksi terhadap formula atau filter UV yang terkandung di dalamnya.
Saran untuk menghindari sunscreen dengan SPF 50 untuk kulit berjerawat ini sifatnya hanya untuk menghindari risiko saja.
Namun jangan khawatir, apabila Stylovers ragu, sebaiknya berkonsultasi langsung pada dokter kulit.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Sleeping Mask untuk Kulit Berjerawat di Bawah Rp 100 Ribu
Sebab, kebutuhan mengenai kandungan SPF dan formula sunscreen ini tergantung kepada seberapa berat derajat jerawat yang dialami.
Jika jerawat yang dialami sudah berat dalam artian jerawat sudah berada di seluruh wajah, sebaiknya memang berobat ke dokter spesialis kulit dan kelamin.
Nah, itu dia Stylovers mengapa kulit berjerawat lebih disarankan memakai sunscreen dengan SPF 30. Bagaimana dengan sunscreen yang kamu gunakan? Sudah cocok atau belum, nih? (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR