Salah satu postingannya soal Kaesang bahkan juga dibalas komen oleh Krisdayanti, lo.
Meilia juga masuk dalam geng pergaulan sosialita yang anggotanya adalah Liliana Tanoesoedibjo sampai Margaret Vivi.
Benar-benar bukti bukan orang sembarangan!
Pengorbanan Felicia Tissue
Sebenarnya keretakan hubungan Kaesang dengan Felicia memang sudah berhembus sejak beberapa bulan lalu.
Gosip putusnya Kaesang dengan Felicia berawal dari menghilangnya foto keduanya di akun Instagram Kaesang.
Melalui akun Instagram @meilia_lau, ibu Felicia Tissue mengungkap sebenarnya Kaesang janji menikahkan anaknya pada Desember 2020.
Meilia Lau juga menuding Kaesang kini menjalin hubungan dengan karyawatinya sendiri.
Selain itu, Meilia juga menyebut kalau selama bersekolah di Singapura, Kaesang dan Felicia saling menjaga.
Keduanya bahkan hidup susah dan sederhana berdua.
"Anakku membawanya sampai lulus kuliah
Hidup dalam kesederhanaan naik MRT naik bus biasa saja.
Merintis usaha bersama diawal thn 2017 dibimbing oleh kakaknya bagaimana menjadi wiraswasta yg berhasil mulai dari O.", tulisnya.
Selanjutnya, Meilia menyebut kalau Felicia juga sampai membuat janji dengan Presiden Jokowi dan sang istri.
Janji ini dibuat atas permintaan Iriana sendiri.
Sang putri pun berkorban menepati janji itu tanpa pamrih.
"Anakku sdh berjanji bahwa dia @kaesangp akan membawa ijazah balik ke indonesia.
Janji itu diucapkan didepan Ibu dan Bapak @jokowi krn permintaan dari Ibu nya kpd Felicia anakku. Dan Felicia telah membuktikannya tanpa pamrih!.
Jodoh mmg tdk ada yg tau. Tapi kalau mrk yg telah berjodoh dan selama 5 thn janji suci yg mrk pegang dan ternyata ada org yg sangat2 ingin mengambil kebahagian org lain.
Dan org itu adalah seorg karyawan yg dipercaya oleh Felicia anakku.
Dimana hatimu wanita muda dan sesama wanita!
#jiwabesar #Tuhantidaktidur #akhlakmudimana?" tulis Meilia Lau. (*) Cece/Stylo
Artikel ini telah tayang di SajianSedap.id dengan judul "Pantas Mengaku Sejajar dengan Presiden Jokowi, Terungkap Pekerjaan Orang Tua Felicia Tissue yang Mentereng Banget! Gak Main-main" Penulis: Virny Apriliyanty
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR