Stylo Indonesia - Bicara soal fashion selebriti Tanah Air, Nagita Slavina pastinya tak boleh dilewatkan.
Selalu tampil cantik dan modis dengan gaya fashionnya yang feminin, elegan dan mewah, penampilan Nagita Slavina berhasil mencuri perhatian publik dan netizen.
Ditambah fashion item yang dipakainya selalu unik dan memiliki harga di luar ekspetasi, membuat Nagita Slavina menjadi panutan banyak perempuan dalam berpenampilan.
Apalagi jika fashion item yang dipakainya memiliki harga terjangkau, membuat warganet ingin membelinya agar bisa kembaran dengan sang idola.
Namun kali ini, penampilan Nagita Slavina kembali menjadi sorotan netizen saat tertangkap kamera mengenakan busana dengan harga fantastis.
Tak tanggung-tanggung, busana yang dikenakannya setara dengan harga sebuah motor.
Baca Juga: Koleksi Baju Murah Nagita Slavina Harga 100 Ribuan, Padahal Biasa Tampil Mewah Pakai Barang Branded!
Nagita Slavina terlihat mengenakan busana dengan harga fantastis tersebut saat dirinya jalan-jalan sembari menggunakan masker kecantikan.
Artis cantik berzodiak Aquarius tersebut tampak menaiki sebuah lift sembari menggunakan masker kecantikan berupa sheet mask pada wajahnya.
Tampil modis saat bepergian dengan OOTD bernuansa merah, terungkap busana dengan harga fantastis yang dikenakannya.
Rupanya sweater bermotif garis-garis atau stripes berwarna merah putih yang dipakai Nagita Slavina menjadi sorotan.
Garis Poetih Raya Festival 2025, Ivan Gunawan dan Para Desainer Siap Bawakan 350 Koleksi
KOMENTAR