Stylo Indonesia - Stylovers sedang mencari sabun cuci muka mugwort untuk atasi jerawat dan bruntusan?
Punya banyak manfaat yang baik bagi kulit wajah, nggak heran sabun cuci muka mugwort yang dikenal dapat mengatasi jerawat dan bruntusan dicari Stylovers.
Nah, kali ini Stylo akan memberikan rekomendasi sabun cuci muka mugwort untuk atasi jerawat dan bruntusan yang bisa jadi pilihanmu.
Rekomendasi sabun cuci muka mugwort untuk atasi jerawat dan bruntusan yang Stylo pilihkan mudah didapatkan di pusat perbelanjaan dan online store.
Selain mudah didapatkan, rekomendasi sabun cuci muka mugwort untuk atasi jerawat dan bruntusan yang Stylo pilihkan memiliki harga terjangkau.
Berikut 3 sabun cuci muka mugwort untuk atasi jerawat dan bruntusan di bawah Rp 100 ribu yang bisa jadi pilihan Stylovers.
Cobain yuk, Stylovers!
Baca Juga: 3 Rekomendasi Clay Mask Mugwort untuk Atasi Jerawat dan Bruntusan di Bawah Rp 100 Ribu
1. 3 Sabun Cuci Muka Mugwort untuk Atasi Jerawat dan Bruntusan di Bawah Rp 100 Ribu: The Face Shop Herb Day 365 Master Blending Mug Bean & Mugwort
The Face Shop Herb Day 365 Master Blending Mug Bean & Mugwort bisa jadi sabun cuci muka pilihanmu untuk membersihkan sekaligus mengatasi bruntusan dan jerawat.
Mengandung ekstrak kacang hijau yang kaya akan vitamin A dan C efektif mencegah dan mengurangi bruntusan dan jerawat.
Paduan kandungan vitaminnya juga membantu mencerahkan, melembapkan dan mencegah penuaan dini.
Diperkaya esktrak mugwort yang menenangkan kulit, mencegah serta mengurangi bruntusan dan jerawat.
Perpaduan bahan alami dan busanya yang melimpah membersihkan wajah dari kotoran, minyak dan sisa makeup secara optimal.
Formulanya membersihkan sekaligus menutrisi kulit wajah tanpa meninggalkan rasa kering atau ketarik setelah mencuci muka.
The Face Shop Herb Day 365 Master Blending Mug Bean & Mugwort bisa didapatkan di gerai resmi dan online store The Face Shop seharga Rp 100.000.
Baca Juga: Mulus! 4 Toner untuk Atasi Kulit Bruntusan di Bawah Rp 100 Ribu
2. 3 Sabun Cuci Muka Mugwort untuk Atasi Jerawat dan Bruntusan di Bawah Rp 100 Ribu: Somethinc Low pH Gentle Jelly Cleanser
Selanjutnya ada Somethinc Low pH Gentle Jelly Cleanser yang bisa jadi pilihanmu untuk mengatasi jerawat dan bruntusan.
Diformulasikan dengan Japanese mugwort, tea tree, centella asiatica dan peppermint yang membersihkan, menenangkan kulit dari iritasi, kemerahan, mencegah serta mengurangi timbulnya jerawat dan bruntusan.
Paduan kandungan bahan alaminya dengan tekstur gel yang ringan membantu melembapkan dan mengontrol minyak tanpa membuat kulit wajah menjadi kering atau ketarik setelah mencuci muka.
Dengan pH 5-6 yang sesuai dengan pH alami kulit dapat mencegah serta meminilimasir iritasi dan kemerahan pada kulit berjerawat, bruntusan dan sensitif.
Sabun cuci muka ini bisa didapatkan dengan berbagai ukuran di beauty store dan online store sekitar 39 ribu hingga 99 ribu Rupiah.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu
3. 3 Sabun Cuci Muka Mugwort untuk Atasi Jerawat dan Bruntusan di Bawah Rp 100 Ribu: Moriganic Mugwort Facial Wash
Moriganic Mugwort Facial Wash juga bisa jadi pilihanmu untuk membersihkan sekaligus mengatasi jerawat dan bruntusan.
Mengandung mugwort sebagai antibakteri, antiinflamasi dan antifungal membantu mencegah serta mengurangi timbulnya jerawat dan bruntusan.
Kandungan mugwort yang kaya akan vitamin dan antioksidan membantu memperkuat skin barrier.
Diformulasikan sesuai pH alami kulit 5-5,5 tanpa sls, paraben, alkohol dan parfum sehingga dapat digunakan semua jenis kulit, terutama kulit berjerawat, bruntusan dan sensitif.
Sabun cuci muka seharga Rp 74.900 ini bisa didapatkan di online store Moriganic.
Selamat mencoba, Stylovers!(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR