Stylo Indonesia - Siapa bilang perempuan nggak bisa menjadikan seorang pria sebagai role model dalam berpacaran.
Sebab ada beberapa pria yang memang cocok dan membawa pengaruh positif untuk kamu jadikan role model dalam hidup kamu.
Dengan begitu, hidup kamu pun nantinya akan mengarah ke hal-hal yang juga positif Stylovers.
Baca Juga: Tips PDKT untuk Perempuan Jomblo, Jangan Lakukan Hal Ini Jika Ingin Berhasil Punya Pacar!
Tipe pria ini cocok banget untuk kita jadikan panutan dalam menjalani kehidupan sehari-hari nih, Stylovers.
Enggak semua tipe pria itu buruk dan enggak bisa dijadikan cerminan dalam kehidupan sehari-hari khususnya saat pacaran.
Buktinya tipe pria ini harus kita jadikan panutan biar kita bisa lebih baik!
Tipe Pria yang Menghormati Orang Lain
Pria yang mencintai kita akan menghargai kita.
Nah, tipe pria yang menghargai dan menghormati orang lain ini bisa kita jadikan panutan.
Kapanpun, di manapun, dan bersama siapapun, pria ini bakalan menghormati orang lain, deh!
Dia akan memperlakukan kita dan orang lain secara hormat, jadi kita bisa meniru perilaku dia.
Baca Juga: 6 Tips Dekati Gebetan Tipe Pria Dingin, Auto Balik Naksir Kamu!
Tipe Pria yang Punya Kepercayaan Diri
Walaupun ada, jarang banget kan kita lihat pria yang enggak percaya diri atau insecure?
Nah, tipe pria seperti itu akan membawa dampak buruk nih, karena bisa bikin kita ikutan enggak percaya diri.
Tapi, kalau punya pria yang percaya diri, kita akan terbawa dengan auranya dia yang baik dan percaya diri.
Kita jadi mampu mengatakan hal yang kita mau, menggunakan pakaian kesukaan kit, dan lain sebagainya.
Hal ini karena kita sudah percaya diri kita sendiri bahwa kita bisa melakukan hal-hal baik.
Selera Humor
Capek banget ya kalau kita selalu serius dengan segala hal.
Nah, tipe pria yang punya selera bagus juga bisa kita jadikan panutan.
Baca Juga: Tak Semua Nasihat Percintaan Boleh Kamu Ikuti, 6 Hal Ini Patut Dihindari!
Hal ini karena kita jadi bisa menertawakan segala hal dan menghangatkan jiwa kita yang panas dengan keadaan.
Tipe pria ini bisa juga kita jadikan panutan Stylovers.
Tipe Pria yang Mendengarkan saat Orang Berbicara
Kebiasaan memotong pembicaraan orang itu enggak baik ya, Stylovers.
Pria biasanya akan mendengarkan semua omongan kita baru menjelaskan atau membantah pendapat kita.
Nah, tipe pria yang ini harus dan wajib banget kita tiru, ya!
Tipe Pria yang Fokus
Salah satu hal penting dari pria yang bisa kita tiru dan jadikan panutan adalah cara dia memfokuskan dirinya.
Baca Juga: Tak Semua Bisa Jadi Pacar, Ini 5 Tipe Pria yang Lebih Baik Kita Hindari!
Enggak seperti kita yang sering plin-plan dan kebingungan soal masa depan, biasanya tipe pria fokus ini tetap bisa mengejar mimpinya walaupun sudah pacaran.
Wajib ditiru, deh!
Kelima tipe pria ini bisa kita jadikan panutan nih, Stylovers!
(Traya/Stylo)(*)
Artikel ini telah tayang di CewekBanget.id dengan judul, "5 Tipe Cowok Terbaik yang Bisa Kita Jadiin Panutan dalam Pacaran!"
Penulis: Monika Perangin
Editor: Marcella Oktania
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR