Rasanya senang kalau ada yang mendukung, berarti, tindakan kita benar.
Memang keputusan untuk mengunggah atau tidak curhatan pribadi adalah hak setiap orang, tapi kita juga perlu hati-hati, tanpa kita sadari curhat di media sosial, khususnya soal masalah rumah tangga nyatanya bisa lebih memberikan dampak buruk bagi hubungan kita.
Sejatinya hubungan pernikahan dan masalahnya adalah ranah pribadi antara kita dan pasangan, jadi sebaiknya tidak perlu dipublikasikan.
Asal tahu saja, membuka masalah pribadi rumah tangga di dunia maya sangat berisiko mengurangi keintiman kita dengan pasangan.
Baca Juga: Rasa Bosan Bikin Hubungan Percintaan Hambar? Cobain 5 Tips Perbaiki Hubungan dengan Pacar!
Pasalnya, masalah yang ada tidak lagi eksklusif milik berdua, tapi sudah menjadi konsumsi publik yang pastinya akan menambah banyak “kepala” untuk ikut campur pada permasalahan kita.
Kondisi ini bisa jadi bahaya, karena bisa jadi pendapat atau kritik pedas dari orang lain—bahkan mungkin yang tidak kita kenal—memengaruhi keputusan atau perilaku kita dalam menyelesaikan konflik hubungan dengan pasangan.
Tak hanya itu, saat kita curhat tentang konflik yang terjadi sangat mungkin kita menjelekkan atau menyudutkan pasangan.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Peduli Keberlangsungan Hidup, ParagonCorp Ajak Masyarakat Terapkan Conscious Beauty
KOMENTAR