Saat Berhijab, Gaya Hijab Seperti Apa yang Suka Dipakai?
"Kalo untuk sehari-hari, aku lebih nyaman style hijab yang simple aja, seperti hijab segi empat. Kadang aku selingi pakai pashmina juga. Sebenernya aku agak kurang PD pakai pashmina, soalnya kalau pake pashmina aku merasa pipi jadi terlihat bulat banget hahaha, tapi semakin kesini, udah enggak ada masalah kalo pake pashmina.
Untuk perbedaan gaya hijab sih enggak terlalu banyak ya, paling di warna hijabnya saja. Aku yang sekrang sudah mulai coba pakai warna-warna yang soft, tidak selalu hitam terus hehehe."
Produk atau Fashion Item Apa yang Wajib Dipunya Ketika Awal Berhijab?
"Ciput sih itu wajib banget, biar rambut enggakkeliatan. Sama cargidan,itu juga wajib untuk dimiliki."
Baca Juga: 5 Hal Penting yang Perlu Dipahami Sebelum Berhubungan Intim Pertama Kali, Jangan Asal Bercinta!
Setelah Menggunakan Hijab, Apakah Ada Perawatan Kulit yang Berubah? Tips Merawat Kulit Tetap Cantik Meski Tertutup Kain Hijab atau Baju Panjang?
"Kalau aku rutin setiap hari pake hand and body lotion sehabis mandi biar kulit enggak kering.
Tips merawat kulit menurut aku, awalnya coba dicari tipikal kulit kita itu gimana, kemudian jangan lupa perhatikan kondisi rambut. Setiap kali pakai hijab, rambut pasti diikat kan? Nah alangkah bagusnya, kalo sudah lepas hijab, ikatan rambutnya dilepas juga, supaya rambut lebih rileks setelah dikuncir."
Tips dari Kamu untuk Perempuan yang Sedang Memikirkan atau Berniat untuk Berhijab?
Kalo kamu sudah ada niatan untuk berhijab dan niat itu datang dari diri sendiri, jangan ditunda untuk pake hijabnya. Mulai aja coba dari style hijab yang sederhana dan simple.
Itulah kisah menarik tanya jawab Stylo Indonesia dan Nisa yang menceritakan kisah Pertama Kali Berhijab.
Nantikan terus cerita menarik dan seru tentang #PertamaKaliBerhijab yang akan tayang selama Ramadan Menawan di website Stylo Indonesia.
Cerita kreatif pengalaman #PertamaKaliBerhijab Stylo Indonesia didukung oleh Elzatta sebagai salah satu brand yang memperkuat fashion hijab Tanah Air sejak tahun 2012.
Elzatta hadir sebagai pelengkap kebutuhan keluarga muslim Indonesia yang mengusung gaya untuk semua tipe kepribadian keluarga Indonesia.
Untuk informasi selanjutnya mengenai koleksi Elzatta bisa kunjungi www.elzatta.com dan official instagram @elzattahijab.
#SemuaBisaCantik #RamadanMenawan
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Melania Trump yang Diduga Palsu saat Temani Donald Trump ke TPS di Florida
KOMENTAR