Dikutip dari Healthline, menurut pakar kesehatan dari Push Health AS, Dr. Chirag Shah, tidur dengan kondisi rambut basah bisa meningkatkan risiko infeksi jamur di kulit kepala.
Seperti halnya sebagai penyebab kulit berketombe atau dermatitis.
"Tidur dengan rambut basah juga membuat tempat tidur kita menjadi sarang jamur," kata Shah.
Terdapat penelitian juga menemukan, jamur yang bersarang di tempat tidur bisa menyebabkan infeksi parah pada orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah.
Baca Juga: Cara Mengatasi Masalah Rambut Rontok, Bercabang dan Berminyak Hanya dengan Kentang, Mudah Banget!
Infeksi ini juga bisa memperburuk gejala asma, jadi jangan disepelekan ya Stylovers.
Rambut juga bisa rusak jika kamu nekat tidur dengan rambut basah.
Kekuatan rambut kamu akan melemah ketika basah, inilah yang membuat rambut kamu jadi mudah rontok.
Lagi-lagi jangan sepelekan rambut rontok ya Stylovers.
Karena rambut rontok yang tidak segera ditangani bisa mengakibatkan kebotakan.
Jika hal ini terjadi, tentu kamu akan merasa kurang percaya diri dengan rambut yang mengalami kebotakan. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR