Namun ternyata efek dari penggunaan es batu untuk mengecilkan pori-pori wajah ini tidak berlangsung lama, Stylovers.
Dikutip dari Kompas.com, Dr. Kardiana Purnama Dewi, Sp.KK mengungkapkan, "Itu hanya efek sesaat. Es batu kalau digunakan, saat itu juga (pori-pori) kecil tapi tentu efek jangka panjang tidak ada."
Untuk itu masalah pori-pori besar bisa kamu atasi dengan beberapa solusi berikut.
Kamu harus rajin membersihkan wajah secara menyeluruh untuk mencegah kotoran menyumbat pori-pori.
Baca Juga: Mitos Pori-pori Bisa Terbuka dan Tertutup, Benarkah? Begini Faktanya!
Selain membersihkan wajah kamu juga perlu menggunakan pelembap, rajin menggunakan tabir surya, serta perawatan eksfoliasi.
Produk dengan kandungan witch hazel juga bagus digunakan untuk mengecilkan pori-pori wajah.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dr. Kardiana menyarankan untuk menggunakan skincare tersebut secara rutin dan intens.
Nah itulah fakta yang sebenarnya mengenai efek penggunaan es batu untuk mengecilkan pori-pori wajah. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR