Stylo Indonesia - Posisi bercinta menjadi salah satu pilihan setiap pasangan agar makin nikmat saat di ranjang.
Namun, hati-hati nih, Stylovers, posisi bercinta yang salah ternyata bisa sebabkan organ intim pria patah nih, Stylovers.
Kira-kira apa saja ya, posisi bercinta tersebut Stylovers?
Baca Juga: Bukan Malam Hari, Ternyata Ini Waktu Terbaik Bercinta Agar Cepat Hamil, Pasutri Baru Wajib Tahu!
Seperti yang dilansir Stylo Indonesia dari GridFame.ID, penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Advances in Urology memberitahukan beberapa posisi bercinta yang ternyata bisa merusak alat kelamin laki-laki.
Menurut studi tersebut, posisi perempuan di atas atau woman on top menjadi posisi yang berisiko tinggi untuk kesehatan organ intim.
Pasalnya, meskipun posisi tersebut menjadi salah satu posisi yang menggairahkan bagi laki-laki namun ternyata malah bisa mengakibatkan cidera pada organ intim pria.
Ketika melakukan hubungan intim dengan posisi woman on top, perempuanlah yang mengendalikan permainan.
Tapi posisi tersebut bisa menyakiti organ intim yang berada dalam kondisi ereksi.
Selain itu juga, dalam posisi yang demikian membuat penetrasi laki-laki kepada perempuan kurang bersahabat untuk laki-laki.
Studi itu juga menjelaskan dari laporan beberapa rumah sakit sepanjang tahun 2000 - 2013, sebanyak 50% cidera penis disebabkan karena posisi ketika bercinta perempuan berada di atas laki-laki.
Selain itu, posisi doggy style yang menjadi salah satu posisi favorit laki-laki malah juga bisa membuat organ intim cidera.
Sebanyak 30% laki-laki tercatat pernah dirawat karena mengalami cidera organ intim ketika melakukan hubungan intim dengan posisi doggy style.
Sebuah penelitian yang dipublikasikan oleh Journal of Impotence Research juga menyatakan hal yang sama bahwa posisi bercinta doggy style menyebabkan 41% fraktur pada organ intim.
Baca Juga: Anti Berisik di Rumah Mertua, Ini 4 Posisi Bercinta Tanpa Suara untuk Kamu Pengantin Baru!
Dilanjutkan dengan posisi bercinta woman on top yang menyebabkan 25% merusak alat kelamin laki-laki.
Penelitian ini diambil dari 90 pasien laki-laki yang didiagnosis dengan kerusakan organ intim berdasarkan posisi bercinta yang sering dilakukan dengan usia rata-rata 39 tahun.
Wah, mulai hati-hati memilih posisi bercinta mulai sekarang ya, Stylovers! (*) Dinda Stylo
Artikel ini telah tayang di GridFame.ID dengan judul "Wanita Harus Tahu! Organ Intim Suami Ternyata Bisa Cidera Jika Bercinta dalam Posisi Ini"
Penulis: Virny Apriliyanty
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Kenali Treatment Morpheus8, Perawatan Kecantikan Langganan Artis Untuk Kulit Awet Muda dan Sehat
KOMENTAR