Baca Juga: Tren Fashion 2021: Pilihan Aksesoris yang Tetap Hits di Tahun Depan!
"Seluruh material diproses dengan menggunakan teknologi Breathe Easy, sehingga kain memiliki pori-pori yang lebih besar dan dapat melepaskan kelembaban secara efektif. Keunggulan lainnya adalah pertumbuhan bakteri pada permukaan kain minimum serta 200 kali lebih bersih dibandingkan bahan polyester." Jelas Tommy Surya Teja selaku Founder dari Zalmon Fabric.
Untuk melancarkan peluncuran koleksi 'A Different Direction' SVH juga menggandeng 2ICONS Management untuk mempersembahkan video campaign dan sebuah virtual fashion show.
“Video campaign dikonsepkan oleh Ejja Pahlevi & DOP yang bercerita tentang kehidupan kita pada tahun 2020 yang lalu, dimana orang-orang mencoba untuk bertahan hidup dari pandemi. Terinspirasi dari gambar HUMANKIND of Shibuya Meltdown dan mengikuti perjalanan kita ke tahun 2021." Terang Anggi Wirya Diputra Founder & Creative Director 2ICONS.
Baca Juga: Tren Fashion 2021: Prediksi Warna Populer dari Pantone, 2 Warna ini Miliki Makna Luar Biasa!
Keseluruhan koleksi terbaru SVH terdiri dari celana, outer, jas, t-shirt, kemeja, dan ragam aksesoris lainnya, Stylovers!.(*)
KOMENTAR