Stylo Indonesia - Korean style kini sedang digandrungi mayoritas kaum hawa muda.
Yap, rasanya ingin sekali meramaikan Korean style yang sedang happening banget.
Apalagi baju-baju Korean Style memang lucu-lucu, para hijabers hanya bisa jadi penonton terutama untuk baju-baju yang tidak hijab friendly.
Sebab, menggunakan manset dengan atasan Korean style sangat tidak disarankan dan terkesan maksa bagi para hijabers.
Baca Juga: Rekomendasi Online Shop Instagram yang Jual Outfit Korean Style Lucu
Bahkan experts fashion juga tidak menyarankan penggunaan manset dengan baju pendek.
Lalu, gimana caranya agar hijabers juga bisa mengikuti hype Korean style ini?
Kita bisa banget nih beralih ke blouse, alih-alih membeli baju Korean style yang kecil dan ketat.
Yuk simak blouse seperti apa saja sih yang cocok untuk hijabers dengan Korean style!
Pilih blouse warna pastel
Korean style identik dengan warna-warna pastel.
Jika kamu memilih blouse dengan warna pastel itu akan menambah kesan Korean style pada OOTD kamu.
Pilih yang sesuai dengan warna kulit kamu.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Online Shop Instagram yang Jual Korean Shoulder Bag
Biasanya warna-warna seperti earth tone muda cocok dikenakan berbagai warna kulit.
Pilih motif polkadot kecil atau bunga-bunga kecil
Korean style juga dikenal dengan motif yang lucu seperti polkadot dan bunga-bunga kecil.
Pilih yang sesuai dengan warna-warna di atas ya, Stylovers.
Pilih blouse yang loose
Nah, blus Korean style ini biasanya fit di area pundak dan loose di bagian bawah.
Pilih panjang blus yang sesuai dengan pinggang, jangan melebihi.
Atau kamu juga bisa memasukkan blouse ke dalam bawahan, timbulkan kesan yang loose dengan tidak memakainya secara ketat.
Baca Juga: Pilihan Model Kalung yang Sesuai dengan Berbagai Tipe Kerah Baju
Jenis kerah
Biasanya Korean style blouse menggunakan kerah dengan tipe kerah peter pan collar atau flat collar.
Kamu bisa memadukan pashmina atau hijab square lilit dengan jenis blus ini agar kerah terlihat lebih jelas.
Aksesoris
Selain itu Korean style identik dengan aksesoris seperti pita.
Pilih kemeja yang dapat di ikan dengan pita atau yang sudah ada pitanya.
Baca Juga: Inspirasi Padukan Blouse Hijab dan Rok Plisket Kekinian ala Melody Prima
Jenis lengan
Untuk menambah kesan Korean style, pilih lenganlonceng.
Jika kamu ingin menggunakan lengan yang berkancing, pastiken lengannya memiliki ornamen seperti bordir.
Atau kamu juga bisa memilih lengan menggembung di ujung.
Itu dia tips untuk memilih blouse agar OOTD kamu semakin terlihat Korean Style. (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR