Stylo.ID – Jika dulu banyak perempuan yang ingin kulit mulus dan putih, saat ini tren kecantikan berubah karena wanita ingin kulit yang glowing. Terlebih untuk menyambut momen spesial seperti tahun baru.
Nah, sepanjang 2020 tren skincare mengalami banyak inovasi seiring dengan perubahan tren kecantikan tersebut. Mumpung kamu masih di rumah saja dan jarang terpapar polusi, ayo wujudkan wajah glowing dengan gunakan rangkaian skincare ini.
1. Serum
Kehadiran serum sering disamakan dengan moisturizer atau pelembab. Padahal, keduanya memiliki tekstur dan fungsi yang berbeda. Tekstur serum biasanya lebih cair dan ringan.
Serum juga melindungi kulit dari paparan sinar matahari, polusi, stres, kurang tidur, dan suhu yang dapat menyebabkan tanda-tanda awal penuaan.
Baca Juga: Tren Skincare 2021: Face Mist untuk Kulit Berjerawat yang Sempat Viral!
Pilih serum sesuai dengan kebutuhanmu. Bagi kamu yang ingin menghilangkan noda hitam atau bekas jerawat pilih kandungan aktif niacinamide. Sementara untuk membuat wajahmu bercahaya dan segar, pilih kandungan vitamin C.
Menjelang akhir tahun, serum dengan kandungan retinol yang memiliki fungsi memperbaiki tekstur kulit dan anti aging menjadi tren.
Bagi kamu yang belum pernah menggunakannya cobalah untuk memilih serum dengan kandungan retinol rendah atau pilih yang cocok untuk kulit sensitif.
Padukan dengan pelembap yang rich atau hyaluronic acid karena retinol punya efek samping mengeringkan kulit wajah. Gunakan dua hari sekali untuk penyesuaian.
Baca Juga: Jangan Khawatir, Ternyata 3 Makanan Bisa Membuat Wajah Awet Muda!
2. Eye cream
Permasalahan mata panda sudah umum di kalangan para wanita. Terutama, bagi wanita yang aktif beraktivitas.
Produk eye cream pun datang menawarkan solusi bagi permasalahan daerah mata seperti kantung mata yang hitam, kulit kering, dan kulit mengendur.
Eye cream juga telah diformulasi dengan bahan yang cocok untuk kulit sensitif di sekitar area mata, sehingga aman untuk digunakan.
Ada sedikit tips menarik untuk mengaplikasikan eye cream. Pertama, oleskan dengan gerakan memutar ke arah dalam mata bukan ke arah luar. Hal ini supaya pijatan lebih efektif melancarkan sirkulasi darah di sekitar mata.
Baca Juga: Lingkaran Hitam di Bawah Mata Ganggu Penampilan? Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya dengan Tepat
Kedua, oleskan dengan jari manis karena tekanan pada mata akan lebih lembut ketimbang menggunakan telunjuk atau jari tengah.
Terakhir, eye cream juga bisa digunakan di garis senyum (smile line) dan di antara alis. Dua area tersebut rentan berkerut.
Kelembapan dan bahan aktif eye cream akan menambah nutrisi yang diperlukan agar kulit di area tersebut tetap kenyal.
3. Sunscreen
Tinggal di negara tropis seperti Indonesia, sunscreen ini akan menjadi kebutuhan skincare yang tak akan pernah pupus.
Baca Juga: Tips Mengatasi Kulit Kering Akibat Paparan Sinar Matahari, Jangan Biarkan Sampai Iritasi!
Sunscreen tidak hanya memberi perlindungan terhadap sinar ultraviolet (UV), tetapi juga dari polusi seperti debu dan kotoran. Meskipun saat ini kamu masih beraktivitas di rumah saja, sunscreen tetap perlu digunakan.
Hal ini karena sinar ultraviolet (UV) juga bisa menembus kaca jendela rumahmu. Jadi, jangan lupakan sunscreen, terlebih kalau meja kerjamu di rumah sengaja dihadapkan ke jendela. Supaya nyaman, pilih sunscreen yang teksturnya ringan.
4. Skincare berbahan alami
Untuk kamu yang punya kulit sensitif, skin care berbahan dasar alami wajib dimiliki. Misalnya saja, yang mengandung bunga calendula atau marigold. Bunga yang berasal dari Eropa Selatan ini memiliki fungsi anti-inflamasi.
Ekstrak bunga calendula yang digunakan pada skincare dipercaya mampu mengatasi masalah seperti kulit kering, iritasi, serta melembapkan dan mencegah penuaan dini.
Baca Juga: Penyebab Munculnya Keriput Pada Wajah yang Wajib Kamu Ketahui!
Tren penggunaan bahan Calendula ini sering ditemui pada produk toner, facial wash, dan sunscreen. Salah satu brand yang terkenal dengan kandungan Calendula-nya adalah Kiehl’s.
Bagaimana, apakah Stylovers tidak asing dengan empat tren skincare di atas?
Stylovers bisa lengkapi koleksi skincare dengan produk Kiehl’s yang sudah terjamin kualitasnya, mulai dari Kiehl’s Super Serum, Kiehl’s cream eye treatment, Kiehl’s ultra-light daily UV defense, hingga Kiehl’s Calendula powered set.
Kandungannya yang dibuat dari bahan-bahan alami bisa jadi sahabat baik bagi kulit Stylovers. Setiap produk juga dilengkapi pilihan untuk jenis kulit yang berbeda.
Baca Juga: Kulit Kering Berjerawat Masuk! Mungkin Kamu Butuh Primrose Oil
Sekarang, Stylovers bisa belanja produk Kiehl’s lebih mudah dan hemat lewat festival belanja akhir tahun dari Lazada, Lazada 12.12 Garbolnas karena akan ada banyak promo dan keuntungan yang bisa didapatkan!
Stylovers bisa menikmati promo buy 1 get 1 untuk setiap produk pilihan. Selain itu, akan ada 3 sampel produk gratis untuk setiap pembelian (free gift).
Belanja pun lebih hemat karena banyak bertebaran voucher diskon serta gratis ongkos kirim ke seluruh Indonesia, tanpa minimal pembelian!
Namun, jangan sampai kelewatan karena promo ini hanya berlaku sampai 14 Desember 2020 saja.
Bagi Stylovers yang ingin ikut pesta Lazada 12.12, segera kunjungi laman Lazada atau download aplikasi Lazada di ponselmu sekarang.
KOMENTAR