Bahwa ia dan anak-anaknya akan memanggil Nathalie dengan panggilan Bunda.
"Nanti kalau Ayah nikah sama Ateu, panggilnya apa ya ? Ada yang panggil Mama, Kakak, Bunda, Eyang. Kata Putri panggil Bunda aja. Kata Iky ya udah panggil Bunda aja. Dari situ, dari canggung sekarang udah terbiasa. Rizwan doang yang panggil Bunda Ateu," ungkap Sule.
"Karena dia (Rizwan) yang paling iseng orangnya," ujar Nathalie Holscher seraya tersenyum.
Diwartakan sebelumnya, komedian Sule dan Nathalie Holscher resmi menikah, Minggu (15/11/2020).
Kendati demikian lewat siaran langsung di YouTube RANS Entertainment,Nathalie Holschermengucapkan permintaan maaf tak mengundang banyak tamu.
Menurut Nathalie, ia dan Sule tak mengundang banyak tamu lantaran situasi pandemi corona atau Covid-19.
Sule dan Nathalie Holscher hanya mengundang keluarga dan beberapa teman dekat di acara pernikahan mereka.
"Terima kasih mohon maaf buat teman-teman yang enggak diundang karena memang ini keluarga aja. Terima kasih yang pada nonton, doain semua lancar sampai kakek nenek juga," tutur Nathalie dikutip Kompas.com, Minggu.
Sebelumnya, permintaan maaf juga disampaikan oleh Sule lantaran tidak bisa mengundang banyak tamu di acara bahagianya.
Namun, Sule juga meminta doa agar pernikahannya dengan Nathalie berjalan lancar sebagaimana mestinya.
"Terima kasih doanya untuk seluruh warga Indonesia. Semoga kebaikan kalian semua, doa-doa yang positif dibalas Allah SWT," ujar Sule.
Sule menikahi Nathalie Holscer dengan maskawin berupa emas 75 gram, uang Rp 200 juta, dan seperangkat alat shalat.
Akad nikah Sule dan Nathalie Holscher digelar dengan konsep Garden Party. Kedua mempelai mengenakan pakaian senada berwarna abu-abu.
Acara penikahan Sule dan Nathalie Holscher juga digelar dengan mengikuti protokol kesehatan ketat. (Nisa/Stylo Indonesia)
(*)
Artikel ini sudah tayang di Sosok.id dengan Baru 24 Jam Usai Resmi Menikah, Nathalie Holscher Ngaku Syok Sampai Hampir Pingsan Dengar Ucapan Anak Sulung Sule: Berat Nggak?
Penulis: Andreas Chris Febrianto Nugroho
KOMENTAR