Stylo Indonesia - Masalah pori-pori wajah yang besar tentu sangat mengganggu penampilan.
Meskipun bisa ditutupi dengan makeup, namun itu hanya sekedar menyamarkan dan tidak membuat pori-pori yang besar menjadi kecil.
Tak heran banyak perempuan yang sangat berusaha mengecilkan pori-pori agar wajah tampak mulus.
Baca Juga: Tips Hingga Produk Skincare Ampuh Mengecilkan Pori-pori Wajah
Selain itu, pori-pori besar bisa menyebakan adanya sumbatan pada kulit sehingga muncul komedo dan jerawat.
Biasanya, pori-pori yang besar dikarenakan oleh produksi kolagen dan elastin kulit berkurang.
Untuk itu, kamu perlu melakukan beberapa perawatan untuk mengecilkan pori-pori.
Dan, inilah perawatan kecantikan untuk mengecilkan pori-pori yang bisa kamu coba.
1. Perawatan Kecantikan Untuk Mengecilkan Pori-pori - Pakai Sunscreen
Menggunakan sunscreen termasuk langkah perawaytan untuk mengecilkan pori-pori wajah.
Seorang dengan jenis kulit berminyak akan memiliki pori-pori yang besar dibandingkan dengan orang yang berjenis kulit kering.
Paparan sinar matahari menjadi salah satu pemicu besarnya pori-pori pada wajah.
Tak heran kalau pakai susncreen perlu kamu lakukan sebagai perawatan untuk mengecilkan pori-pori.
Baca Juga: Cara Agar Kulit Wajah Tetap Sehat Meskipun Selalu Menggunakan Masker di Tengah Pandemi!
2. Perawatan Kecantikan Untuk Mengecilkan Pori-pori - Facial Wajah
Treatment facial wajah juga menjadi perawatan yang bisa mengecilkan pori-pori.
Facial wajah bisa mengeluarkan kotoran yang tersumbat di pori-pori sehingga terlihat besar.
Mengeluarka kotoran dari pori-pori bisa dengan melakukan facial di salon kecantikan maupun menggunakan pembersih wajah.
Kamu bisa memilih jenis pembersih wajah sesuai dengan jenis kulitmu ya, Stylovers!
3. Perawatan Kecantikan Untuk Mengecilkan Pori-pori - Eksfoliasi
Pori-pori wajah yang besar bisa menyebabkan munculnya komedo dan jerawat pada kulit.
Untuk itu, kamu perlu melakukan eksfoliasi minimal dua kali dalam seminggu untuk megecilkan pori-pori.
Tak hanya megecilkan pori-pori, eksfoliasi juga bisa mengurangi minyak berlebih pada wajah. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR