Rasa kecewa dan sakit yang dirasakan Jessica Iskandar dan El Barack membuat netizen geram.
Netizen yang mengaku menyayangi Jedar dan El langsung menghajar habis-habisan Richard Kyle.
Instagram Richard Kyle langsung dihujani netizen dengan kritikan pedas dan kata-kata kasar.
Seolah lelah karena dianggap sembunyi tangan, Richard Kyle akhirnya muncul dan menceritakan soal hubungannya dengan Jessica Iskandar yang kandas.
Melalui tayangan YouTube Curhat Bang Denny Sumargo (30/10/2020), Richard mengaku dirinya dan Jedar memiliki perbedaan prinsip.
"Kamu sudah menemukan wanita yang sangat baik, kenapa kamu pergi?" tanya Denny Sumargo.
Richard Kyle yang mendengar pertanyaan itu dari sahabatnya hanya bisa tersenyum.
Baca Juga: Intip Deretan Gaya Bercinta yang Bisa Dilakukan Setelah Melahirkan
"Kurang baik apa si Richard? Itu pertanyaan semua orang," ucap Denny Sumargo.
Kembali Richard Kyle hanya menjawab pertanyaan Denny dengan senyum dan tertawa.
"Ya tentunya memang dia baik, tapi meskipun ada banyak sifat dan hal yang positif, mungkin (ada) nilai-nilai atau prinsip kita enggak sama," ucap Richard Kyle.
"Kenapa dua orang baik ini bisa stop, tapi aku enggak feeling. Menurut saya kami berbeda dan itu pasti ada efeknya," tambahnya.
GUESS Shimmer Soiree, Tampilkan Perpaduan Koleksi Terbaru yang Elegan dan Mewah
KOMENTAR