Stylo.ID - Timbul jerawat yang sedang meradang atau sebagian masyarakat menyebutnya dengan istilah "Jerawat Mateng" ini sering dialami oleh banyak orang dari berbagai kalangan usia.
Pada area wajah, kemunculan jerawat meradang sering membuat orang tak percaya diri ketika hendak keluar rumah.
Belum lagi, perawatan yang harus dilakukan ketika jerawat meradang timbul haru dilakukan dengan tepat, karena jika salah memakai produk akan berisiko kulit iritasi dan infeksi.
Nah Stylovers, untuk mengatasi kulit jerawat meradang, ada obat yang bsa kamu aplikasikan di area kulit jerawat yang sedang meradang tersebut.
Baca Juga: Jerawat Meradang, Pastikan Skincaremu Ada Kandungan Ini di Dalamnya
Dilansir Stylo.ID dari Kompas.com, biasanya kondisi jerawat sedang dan parah umumnya sulit mengandalkan skincare yang dijual bebas di pasaran. Jerawat ini membutuhkan perawatan dokter.
Dokter umumnya memberikan rekomendasi obat jerawat berupa krim atau resep khusus, di antaranya:
Retinoid: turunan vitamin A yang ampuh mengangkat sel kulit mati, pastikan untuk menggunakan tabir surya saat menggunakannya
Isotretinoin : vitamin A yang dikemas dalam obat oral. Hindari jenis obat ini bagi ibu hamil dan menyusui
Antibiotik: obat untuk mengontrol pertumbuhan bakteri ini bisa berupa krim maupun diminum
Baca Juga: WFH Lagi, Begini Cara Mencegah Jerawat Akibat Stress Selama di Rumah Menurut Dokter Estetika
Penting untuk diingat ya Stylovers, agar kamu menggunakan obat-obatan khusus untuk mengatasi jerawat meradang di bawah pengawasan dokter Dermatologi.
Hal ini dimaksudkan agar dokter bisa memantau penggunaan dan efek dari obat untuk jerawat meradang yang sedang kamu alami.
Selain menggunakan obat jerawat, kamu juga perlu memperhatikan bagaimana cara merawat kulit jerawat meradang dengan benar.
Baca Juga: Concealer 120 Ribuan, Hasilnya Medium Coverage! Yuk Cek Kualitas Lainnya
Yuk, simak langkah-langkahnya berikut ini:
Nah Stylovers, itulah tips merawat kulit wajah yang sedang megalami jerawat meradang.
Selamat mencoba, ya (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Mengatasi Jerawat yang Meradang", Penulis : Mahardini Nur Afifah
Link : https://health.kompas.com/read/2020/07/04/192900668/cara-mengatasi-jerawat-yang-meradang?page=all.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR