Stylo.ID - Pilkada Solo 2020 belum mulai, putra pertama Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, ternyata berhasil dikalahkan oleh sosok yang satu ini.
Siapakah dia?
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akhirnya memberikan rekomendasi kepada Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa untuk maju sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo dalam Pemilihan Kepala Daerah 2020.
Gibran Rakabuming Raka bersama pasangannya calon Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa resmi mendapat rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan atau PDIP maju Pilkada Solo 2020.
Rekomendasi itu diumumkan oleh Ketua DPP PDIP Puan Maharani di kantor DPP PDIP Jakarta yang disiarkan langsung secara virtual di Panti Marhaen Semarang pada Jumat (17/7/2020).
Dalam kesempatan itu, penyerahan surat rekomendasi penetapan calon juga diserahkan kepada pasangan calon dalam Pilkada Solo 2020.
Hadir pula Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo, Sekretaris Teguh Prakosa, Bendahara Johni Sofyan Erwandi, dan Wakil Ketua DPC PDIP Solo Bidang Pemenangan Pemilu, Putut Gunawan.
Dalam pengumuman rekomendasi itu, selain Gibran dan Teguh, ada empat pasangan lain dari PDIP Jawa Tengah antara lain Kabupaten Sukoharjo yakni paslon Etik Suryani dan Agus Santosa, Kabupaten Pekalongan yakni Fadia Arafiq dan Riswadi, Kabupaten Purworejo yakni Agustinus Susanto dan Rahmad Kabuli Jarwinto dan Kabupaten Wonosobo yakni Afif Nurhidayat dan Muhammad Albar.
Garis Poetih Raya Festival 2025, Ivan Gunawan dan Para Desainer Siap Bawakan 350 Koleksi
KOMENTAR