Stylo.ID - 17 Agustus 2020 diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75.
Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, perayaan HUT ke-75 RI kali ini harus dilaksanakan secara terbatas dan mematuhi protokol kesehatan karena pandemi covid-19.
Agar tidak mengurangi semangat 45, upacara detik-detik Proklamasi pun dilakukan secara virtual untuk para tamu undangan.
Dan masyarakat bisa menyaksikan melalui semua chanel televisi.
Salah satu tamu undangan untuk mengikuti upacara virtual adalah Agus Yudhoyono dan Annisa Pohan.
Hal ini diakui langsung oleh Annisa Pohan melalui cerita singkat yang ia tulis dalam postingan instagramnya.
Meski mengikuti upacara di rumah secara virtual, Annisa Pohan tetap tampil totalitas menggunakan kebaya.
Hal ini sebagai bentuk rasa cintanya terhadap negara Indonesia.
Dalam foto tersebut, istri Agus Yudhoyono ini tampil anggun dalam balutan kebaya merah yang cantik.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cerita Nadila Ernesta Mengalami Psoriasis, Penyakit Kulit Kronis! Bagaimana Penanganannya?
KOMENTAR