Stylo.ID - Memasuki masa New Normal, masyarakat kini bersiap kembali melakukan aktivitas mereka seperti sediakala dengan protokol yang baru.
Penyesuaian ini harus dilakukan demi terus mencegah diri terinfeksi Covid-19 sambil tetap mempertahankan produktivitas.
Masker menjadi barang baru yang wajib digunakan oleh setiap orang saat keluar rumah.
Sebagai bagian dari penampilan, tentunya Stylovers gak boleh sembarangan memilih masker, dong.
Baca Juga: Haruskah Pakai Masker Saat Berhubungan Seks Agar Tidak Terinfeksi Covid-19?
Tak ada salahnya memilih masker dengan model dan desain unik nan menarik agar penampilan tetap modis.
Desainer Astuti Arindra menuangkan kreativitasnya dalam bentuk masker dari brand Chantiq miliknya.
Tak seperti masker kain pada umumnya, desain unik masker ini memiliki identitas khas Indonesia yang sangat menarik.
Model masker pertamanya bernama ‘Kendit Genit’ sebagai wujud apresiasi terhadap budaya Jawa dan kearifan lokalnya.
Nama ‘Kendit Genit’ sendiri diambil dari bahan utamanya yaitu kain kendit yang biasa dipakai oleh wanita Jawa sebagai bahan kemben atau pengikat kain jarik di pinggang.
Tentunya masker ini berlapis kain katun lembut di bagian dalam sehingga tetap nyaman dipakai.
Baca Juga: Suram, WHO Sebut Pandemi Covid-19 Makin Memburuk, Bahkan Pakai Masker Kain Saja Tidak Cukup!
Masker ‘Kendit Genit’ tersedia dalam 2 warna netral yaitu hitam dan biru navy yang mudah dicocokkan dengan warna pakaianmu.
Nah, untuk Stylovers yang lebih suka bergaya kasual dan modern, masker yang satu ini bisa menjadi pilihan yaitu masker ‘Love Indonesia & You’.
Meski tak memiliki elemen tradisional, masker ini memiliki desain yang masih menunjukkan ‘Indonesia banget!’ saat kamu gunakan.
Masker dengan print peta Indonesia ini dirancang oleh Astuti Arindra sebagai bentuk perwujudan cintanya kepada bangsa Indonesia.
Serta untuk mengapresiasi para konsumen yang juga mencintai bangsa dengan membeli produk karya desainer lokal.
Masker ini terbuat dari bahan kanvas yang dilapisi kain katun lembut di bagian dalamnya sehingga nyaman dipakai.
Masker ‘Love Indonesia & You’ ini hadir dalam 3 warna yang modis yaitu hitam, merah, dan putih.
Desainnya yang kasual dan modern membuat masker ini cocok digunakan baik untuk perempuan atau pun laki-laki.
Nah, itu dia Stylovers masker kain unik dengan sentuhan khas Indonesia dari Chantiq by Astuti Arindra. Bikin kamu tertarik tampil modis di masa New Normal dengan masker ini gak? (*)
KOMENTAR