Stylo.ID - Posisi tidur bersama pasangan ternyata memiliki arti yang bisa menunjukkan keadaan hubungan kita dengan pasangan lho, Stylovers.
Walaupun seringkali posisi tidur adalah sesuatu yang dilakukan tanpa sadar, siapa sangka ternyata posisi tidur kita saat bersama pasangan memang bisa menunjukkan arti tertentu.
Ini dia arti di balik posisi tidur bersama pasangan yang bisa tunjukkan kondisi hubungan kita bersama pasangan menurut psikolog Caroline Sweet.
1. Saling memunggungi
Meskipun tidur saling memunggungi jauh dari kata romantis, menurut kajian yang dilakukan Caroline Sweet justru menemukan hal sebaliknya.
Baca Juga: Jangan Dilakukan, 4 Posisi Bercinta Ini Berisiko Bikin Miss V Jadi Cedera!
Posisi tidur ini adalah hal umum yang dilakukan banyak pasangan karena dianggap paling praktis. Sweet mengatakan jika posisi ini menunjukan suatu hubungan yang dekat dan aman.
"Posisi ini menunjukan kedekatan dan kemandirian dalam hubungan," paparnya.
2. Posisi sendok atau dipeluk dari belakang
Posisi ini dianggap sebagai posisi tidur yang klasik. Menurut survei, 18 persen pasangan tidur dengan posisi ini.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR