Stylo.ID - Sosok Presiden Soeharto bukanlah orang asing bagi masyarakat Indonesia.
Beliau merupakan salah satu presiden dengan masa jabatan terlama di Indonesia sejak tahun 1967 hingga 1998.
Meski masa jabatannya sudah lewat 22 tahun yang lalu, namun sosok Soeharto selalu dikenang oleh masyarakat.
Baru-baru ini sebuah video Soeharto saat sedang berpidato viral di media sosial.
Diketahui, video tersebut diambil saat temu wicara Presiden Soeharto pada acara Pencanangan Gerakan Nasional Pelestarian dan Pengamalan Nilai Kepahlawanan di Surabaya, pada 23 November 1995 silam.
Kala itu, Soeharto mengatakan nantinya di tahun 2020 bangsa Indonesia akan menghadapi liberalisasi atau perdagangan bebas.
Terhitung pada saat itu, menurut Soeharto, Indonesia sebagai negara berkembang harus siap.
Anak-anak atau pelajar harus sudah dipersiapkan untuk mencintai Tanah Air.
Termasuk di dalamnya mencintai produk negeri.
"Maka hanya dengan mencintai tanah air, para remaja yang akan hidup di tahun 2020 akan menjadi benteng. untuk mempertahankan dari pada keberlangsungan hidup negara dan bangsa," ujarnya.
Lebih lanjut, Soeharto mengatakan, apabila pemuda lebih kesemsem dengan produk luar negeri, maka akan hancur sebuah negara.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR