Stylo.ID - Hari demi hari pasien positif Covid-19 semakin bertambah.
Begitu banyak gejala awal terlihat pada pasien positif virus corona.
Bahkan, baru-baru ini diketahui bahwa sejumlah pasien positif Covid-19 mengalami ruam di kaki.
Mungkinkah ini jadi gejala baru virus corona?
Seperti yang dilansir Stylo.ID dari Kompas.com, sebuah studi yang dilakukan oleh para dokter di Spanyol, seperti melansir BBC Indonesia, Sabtu (9/5/2020), terdapat lima jenis ruam, termasuk yang ada di kaki atau yang biasa disebut lesi ungu.
Ruam yang ditemukan pada pasien corona ini muncul pada pasien muda dan terlihat beberapa hari.
Munculnya ruam atau perubahan kulit biasanya menjadi gejala seseorang terpapar virus, seperti bintik merah yang menjadi penanda cacar air.
Kendati demikian, para peneliti mengaku terkejut dengan begitu banyak jenis ruam kulit yang berkaitan dengan Covid-19.
Sejauh ini, ruam pada kulit bukan merupakan salah satu gejala klinis penyakit yang disebabkan virus SARS-CoV-2.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR